GridKids.id - Kids, pernahkah kamu bertanya-tanya kenapa kecerdasan hewan enggak berevolusi seperti yang terjadi pada manusia?
Manusia berevolusi secara berbeda dengan hewan atau makhluk hidup lain.
Manusia punya kapasitas otak yang jauh lebih besar dibandingkan dengan ukuran atau tubuh dibandingkan mamalia lainnya.
Manusia mengalami evolusi kecerdasan, sedangkan hewan enggak mengalaminya, Kids.
Kecerdasan adalah anugerah, karena dengan punya kecerdasan kita bisa bekerja dan membuat sesuatu.
Manusia bisa membuat teknologi dan berbagai solusi dari permasalahan yang terjadi di sekitarnya.
Semua proses evolusi yang dialami oleh makhluk hidup sebenarnya adalah upaya untuk bisa bertahan hidup, Kids.
Pada hewan, kebanyakan adaptasi dan evolusi berguna sebagai kamuflase di alam liar.
Apa gunanya kamuflase pada hewan-hewan liar itu?
Semua adaptasi fisik dan proses evolusi pada hewan bertujuan untuk menjaga kelangsungan hidup di alam liar.
Sedangkan, bagi manusia evolusi kecerdasan diperlukan untuk bisa mendukung kehidupan mereka.
Baca Juga: Mengenal Evolusi, Cabang Ilmu Biologi Tentang Proses Perubahan Organisme Makhluk Hidup