GridKids.id - Paus adalah mamalia laut, bukannya ikan.
Jika ikan bernapas dengan insang, mamalia laut seperti paus bernapas dengan paru-paru.
Meski unik karena menghabiskan banyak waktunya hidup di lautan, paus akan keluar ke permukaan untuk menghirup oksigen.
Paus enggak sepenuhnya muncul ke permukaan untuk bernapas, tapi hewan ini memanfaatkan lubang sembur sebagai saluran pernapasannya.
Sekali menghirup napas, paus akan menyerap cukup banyak oksigen untuk bisa bertahan hidup dengan menyelam cukup lama dalam lautan.
Tak hanya manusia, mamalia seperti paus juga punya lubang hidung di bagian depan wajahnya.
Selain itu ada juga pasangan hidung di bagian belakang sebagai tabung internal yang bisa menghubungkan ronggoa hidung dengan tenggorokan, sehingga kita bisa bernapas lewat hidung.
Kalau paus bernapas lewat lubang hidung yang ada di bagian depan wajahnya, maka proses bernapasnya di lautan jadi enggak mudah dan nyaman.
Lubang hidung seperti cetacea ada di bagian atas kepala dan difungsikan sebagai lubang sembur.
Paus biru, paus bungkuk, dan paus balin punya sepasang lubang sembur, sedangkan paus sperma dan paus bergigi lain hanya punya satu saja.
Paus bergigi dan paus sperma enggak perlu banyak menghirup oksigen ke permukaan karena tubuh mereka yang kecil.
Baca Juga: Seberapa Besar Mulut dan Tenggorokan Paus Bungkuk? #AkuBacaAkuTahu