Find Us On Social Media :

20 Idiom Bahasa Inggris tentang Perjalanan Liburan dengan Artinya

Ada berbagai idiom bahasa Inggris tentang perjalanan liburan. Yuk, simak berbagai contoh idiom dan artinya.

GridKids.id - Hello, Kids, it's nice to meet you again here!

Kali ini kamu akan kembali belajar bersama berbagai contoh idiom bahasa Inggris bersama GridKids, nih.

Sebelumnya kamu telah belajar bersama berbagai contoh idiom bahasa Inggris tentang semangat dalam menjalani kehidupan.

Kali ini kamu akan diajak melihat berbagai contoh idiom bahasa Inggris tentang perjalanan liburan lengkap dengan artinya.

Yuk, simak berbagai contoh idiom bahasa Inggris dan artinya di bawah ini, Kids.

Idiom Bahasa Inggris tentang Perjalanan Liburan dan Artinya

1. A change of scenery

(Lingkungan atau tatanan yang berbeda)

2. A home from home

(Tempat di mana kita merasa nyaman, mirip dengan rumah sendiri)

3. At the crack of dawn

Baca Juga: 18 Idiom Bahasa Inggris tentang Kehidupan (Life) dengan Artinya

(Sangat pagi; pagi buta)

4. Get away from it all

(Membebaskan diri dari tekanan dan rutinitas harian dengan pergi liburan atau menyendiri).

5. Get off to a flying start

(Memulai sesuatu dengan energi dan antusiasme yang baik, seperti perjalanan atau petualangan)

6. Have itchy feet

(Punya keinginan kuat untuk pergi bertamasya atau pindah dari satu tempat ke tempat lain)

7. Hit the road

(Memulai sebuah petualangan atau perjalanan)

8. In the middle of nowhere

(Berada di lokasi yang berpindah atau terisolasi)

Baca Juga: 11 Idiom Bahasa Inggris tentang Nama Negara atau Daerah dan Artinya

9. Living out of a suitcase

(Terus bepergian atau berpindah dari satu tempat ke tempat lainnya)

10. Make a pit stop

(Pemberhentian sementara selama perjalanan untuk beristirahat atau mengisi bensin)

11. Off the beaten path

(Pergi ke tempat yang jarang atau enggak bisa dikunjungi)

12. Off the grid

(Melepaskan diri dari teknologi dan dunia luar, biasanya dialami selama petualangan yang berpindah-pindah).

13. Packed like sardines

(Berada di tempat yang ramai dan sempit, biasanya digunakan untuk menjelaskan tentang transportasi publik).

14. Soak up the sun

Baca Juga: 15 Idiom Bahasa Inggris tentang Perasaan Manusia dengan Artinya

(Menikmati cahaya matahari yang hangat sambil bersantai di luar ruangan).

15. Take the scenic route

(Memilih rute yang lebih panjang untuk menikmati pemandangan atau pengalaman)

16. Travel bug

(Keinginan kuat untuk bepergian dan menjelajahi tempat-tempat baru)

17. Travel far and wide

(Bepergian ke berbagai tempat, biasanya berupa jarak yang sangat jauh)

18. Travel in style

(Bepergian dengan nyaman dan penuh kemewahan)

19. Travel light

(Mengemas sedikit barang dan hanya membawa barang-barang penting saja ketika bepergian)

Baca Juga: 15 Idiom Bahasa Inggris tentang Transportasi Lengkap dengan Artinya

20. Travel on a shoestring

(Bepergian dengan dana yang sangat terbatas)

Nah, Kids, itu tadi beberapa contoh idiom bahasa Inggris tentang perjalanan liburan dan artinya. 

Pertanyaan:
Apa nama idiom yang menggambarkan istirahat sembari mengisi bensin selama perjalanan?
Petunjuk, cek lagi hlm. 3.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.