GridKids.id - Menonton film di bioskop memang seru, terutama bagi anak-anak.
Mereka bisa merasakan pengalaman yang berbeda dengan layar besar, suara yang menggelegar, dan suasana yang seru.
Meski begitu, penting bagi orangtua harus benar-benar memilih tontonan anak yang sesuai dengan rating usianya
Tontonan anak-anak harus memiliki pengaruh positif dan bermanfaat bagi tumbuh kembang anak.
Jika, anak diberikan tontonan yang enggak sesuai dengan usianya, maka anak akan mudah dipengaruhi oleh film tersebut.
Lantas, apa dampak negatif anak menonton film yang tak sesuai rating?
Menonton film yang enggak sesuai dengan rating usia dapat memiliki dampak negatif pada anak-anak.
Berikut beberapa dampak yang mungkin timbul:
1. Konten Tak Sesuai
Film dengan rating usia yang lebih tinggi seringkali mengandung konten yang tak sesuai dengan perkembangan dan pemahaman anak-anak.
Misalnya, adegan kekerasan, bahasa kasar, atau konten dewasa lainnya bisa membuat anak merasa terganggu atau bahkan traumatis.
Baca Juga: 5 Dampak Negatif Jika Punya Kebiasaan Menonton Film Horor, Apa Saja?
2. Pembentukan Nilai dan Sikap
Anak-anak cenderung meniru apa yang mereka lihat di media.
Menonton film dengan konten yang enggak sesuai usia dapat memengaruhi cara mereka memandang hal-hal seperti kekerasan, pergaulan bebas, atau cara menyelesaikan konflik.
Hal ini bisa membentuk sikap dan nilai-nilai yang kurang diinginkan.
3. Ketakutan dan Kecemasan
Adegan-adegan yang mengerikan atau menakutkan dalam film bisa membuat anak merasa takut atau cemas, terutama jika mereka tak memiliki pemahaman yang cukup untuk memproses apa yang mereka saksikan.
4. Kurangnya Pemahaman
Film dengan rating usia yang lebih tinggi seringkali mengandung plot dan tema yang kompleks.
Anak-anak mungkin kesulitan memahami cerita secara keseluruhan atau memahami pesan moral yang disampaikan dalam film tersebut.
5. Pengaruh Terhadap Perilaku
Ada risiko bahwa anak-anak dapat terpengaruh untuk meniru perilaku negatif yang mereka lihat dalam film, seperti menggunakan bahasa kasar, berperilaku agresif, atau melakukan hal-hal yang berisiko.
Baca Juga: 5 Dampak Positif Menonton Film bagi Kesehatan Mental, Tak Hanya Atasi Stres
6. Gangguan Emosional dan Psikologis
Paparan terus-menerus terhadap konten yang enggak sesuai usia dapat menyebabkan gangguan emosional dan psikologis pada anak-anak, seperti kecemasan, depresi, atau gangguan tidur.
Jadi, itulah tadi dampak negatif anak menonton film yang enggak sesuai rating.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.