Find Us On Social Media :

Berbagai Tradisi Unik Lebaran di Berbagai Manca Negara, dari Mesir hingga Prancis

(Ilustrasi) Tak hanya di Indonesia, di Luar negeri juga memiliki tradi unik saat merayakan Lebaran.

GridKids.id - Tepat pada Rabu (10/4/2024), seluruh umat muslim di dunia merayakan Hari Raya Idulfitri

Setiap negara memiliki tradisi unik sendiri dalam merayakan Hari Raya Idulfitri atau Lebaran

Misalnya, seperti di Indonesia memilki tradisi yang paling umum adalah mudik atau pulang kampung. 

Selain itu juga ada yang melakukan sungkeman untuk memohon maaf kepada orang yang lebih tua dan bersilaturahmi kepada sanak saudara.

Lalu, bagaimana tradisi Lebaran di luar negeri?

Ternyata, diberbagai negara juga memilki beberapa tradisi unik yang dilakukan saat Lebaran. Berikut diantaranya.

1. Turki

Di Turki, Lebaran disebut sebagai "Ramazan Bayramı." Tradisi mencakup saling memberi hadiah kepada keluarga dan tetangga, serta mengunjungi makam anggota keluarga yang telah meninggal.

2. Mesir

Di Mesir, tradisi Lebaran mencakup pesta makan besar yang disebut "Festival Fitr" di mana hidangan tradisional seperti "Kahk" (kue Lebaran) disajikan.

Selain itu, orang Mesir juga memberikan hadiah kepada anak-anak dan mengunjungi kerabat.

Baca Juga: 7 Tradisi Lebaran di Indonesia, dari Bakar Lentera Hingga Ziarah