Find Us On Social Media :

Ini 3 Akibat yang Dialami Jika Tak Menggosok Gigi Sebelum Tidur

Ada sejumlah masalah kesehatan yang dialami akibat tak menggosok gigi sebelum tidur.

GridKids.id - Kids, berapa kali kamu menggosok gigi dalam sehari?

Menyikat gigi setiap hari disarankan untuk dilakukan dua kali sehari, ya.

Walau kita biasanya menggosok gigi setelah bangun tidur, namun terkadang kita juga terlalu mengantuk untuk sika gigi sebelum tidur.

Yap, pasitnya kita semua pernah merasa lelah untuk menyikat gigi atau karena tak sengaja tertidur dan menganggapnya tak menjadi masalah.

Namun, apakah melewatkan menyikat gigi bisa menyebabkan kerusakan jangka panjang pada gigi?

Walau benar bahwa sesekali melewatkan waktu menyikat gigi di malam hari tak langsung menyebabkan perubahan drastis, hal tersebut bukanlah ide yang bagus bila kamu memiliki kondisi yang sudah ada.

“Tidur tanpa menyikat gigi dan membersihkan gigi sesekali mungkin tak menyebabkan bahaya jangka panjang, namun hal ini juga bergantung pada risiko genetik dan pola makan masing-masing pasien,” kata Greg Grillo, dokter gigi di Express Dentist.

Untuk itu, jika hal tersebut terjadi maka kamu bisa meningkatkan risiko konsekuensi jangka panjang.

Akibat Tak Menggosok Gigi Sebelum Tidur

1. Bau mulut 

Terdapat banyak jenis bakteri, ada yang baik, ada juga yang jahat. Tak peduli seberapa sering kita menyikat gigi, bakteri akan tetapt tumbuh di mulut, apalagi di malam hari.

Baca Juga: Sebaiknya Tak Diletakkan di Kamar Mandi, Ini 5 Cara Merawat Sikat Gigi yang Benar