Find Us On Social Media :

4 Hal yang Terjadi Bila Kita Makan Cokelat Setiap Hari #AkuBacaAkuTahu

Ada beberapa efek yang terjadi pada tubuh bila makan cokelat setiap hari.

GridKids.id - Siapa di antara kamu yang suka makan cokelat?

Makanan yang satu ini banyak disukai dan mudah kita jumpai di mana saja.

Bahkan, saking sukanya dengan cokelat, ada beberapa orang yang bisa memakannya setiap hari.

Tetapi, apakah kamu tahu yang terjadi pada tubuh bila kita makan cokelat setiap hari?

Maxine Yeung, RD, CPT, ahli diet terdaftar dan pendiri The Wellness Whisk berbagai mengenai efek makan cokelat setiap hari, baik positif dan negatifnya.

Berikut penjelasannya!

Efek Makan Cokelat Setiap Hari

1. Dapat menambah berat badan

Jika kita mengonsumsi cokelat secara berlebihan, hal ini justru akan menambah kalori yang menyebabkan penambahan berat badan.

Dalam hal menambah berat badan, yang membuat cokelat menjadi masalah adalah kandungan gulanya.

Makanan yang menyebabkan lonjakan gula darah dan insulin, seperti cokelat manis bisa menyebabkan rasa lapar.

Baca Juga: Bukan di Lemari Es, Ini 6 Tips Menyimpan Cokelat agar Tak Mudah Meleleh

Seiring waktu, pola ini meningkatkan risiko kenaikan berat badan, dan risiko diabetes serta penyakit jantung.

2. Memberi energi dan membuat gelisah

Cokelat merupakan sumber karbohidrat yang menjadi sumber bahan bakar bagi tubuh sehingga memberikan energi.

Namun, walau beberapa orang menikmati peningkatan energi saat mengemil cokelat, yang lain mungkin sedikit gelisah karena sensitif pada kafein yang ada dalam cokelat.

Cokelat hitam mengandung 12 sampai 25 miligram kafein per ons dibandingkan dengan secangkir kopi seberat 8 ons yang mengandung 95 miligram.

3. Suasana hati yang lebih baik

Penelitian juga menunjukkan bahwa makan cokelat dapat membantu meningkatkan mood dan mengurangi stres.

Tapi, para peneliti mencatat bahwa hubungan antara cokelat dan suasana hati masih belum jelas.

Jadi, tak ada cukup bukti untuk mengetahui apakah efek suasana hati hanya berhubungan dengan pengalaman sensorik yang menyenangkan saat makan cokelat.

4. Terkait dengan kesehatan jantung

Senyawa flavonoid yang ada dalam cokelat dapat menurunkan kolesterol LDL (kolesterol jahat), meningkatkan aliran darah, serta mengurangi resistensi insulin.

Baca Juga: Resep Cake Cokelat Spesial untuk Hari Kasih Sayang, Cocok Diberikan pada Saudara

Penelitian pun menunjukkan bahwa cokelat dalam jumlah sedang dapat menurunkan tekanan darah dan stroke.

Tapi, peneliti mengonsumsi makanan manis dalam jumlah yang lebih banyak dapat menghilangkan manfaat kesehatan dan meningkatkan asupan gula.

Jadi, itu dia beberapa efek yang terjadi pada tubuh bila mengonsumsi cokelat setiap hari.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.