GridKids.id - Di musim hujan saat ini, banyak serangga yang suka terbang di dekat cahaya lampu.
Yap, kamu pasti sudah tak asing lagi dan sering melihat pemandangan ini, terutama di malam hari dan musim hujan.
Serangga-serangga tersebut akan mengelilingi sumber di mana ada cahaya terang tanpa henti.
Lalu, mengapa serangga suka berada di dekat cahaya, ya?
Ternyata, para ahli dan pengamat mengemukakan alasan dan mencoba untuk menjelaskan perilaku tersebut, tapi belum ada bukti yang kuat.
Hipotesis juga sulit diuji karena serangga yang terbang sulit diamati, Kids.
Penelitian yang kini dipublikasikan di Nature Communications akhirnya menjawab dan memecahkan misteri tersebut.
Serangga tertarik dengan cahaya buatan
Dalam sebuah studi, peneliti mengambil video ngengat, capung, dan serangga lainnya denga kamera berkecepatan tinggi.
Tim juga mengumpulkan 477 video yang mereka 10 ordo serangga, lalu menggunakan peralatan komputer untuk melacak jalur terbangnya.
Rekaman tersebut mengungkapkan bahwa serangga yang terbang dan berputar-putar di sekitar lampu tak tertarik dengan cahaya itu.
Baca Juga: Apa Jadinya Jika Nyamuk Punah dari Muka Bumi? #AkuBacaAkuTahu