Find Us On Social Media :

Perlu Diperhatikan, Ini 6 Tanda Anak Butuh Periksaan Mata

Mengenal ciri-ciri anak butuh periksa mata.

GridKids.id - Kesehatan mata anak merupakan aspek penting yang perlu diperhatikan oleh orangtua.

Mata yang sehat sangat penting bagi perkembangan dan belajar anak.

Oleh karena itu, orangtua perlu mengenali beberapa ciri bahwa anak membutuhkan pemeriksaan mata secara tepat. 

Misalnya, salah satu masalah kesehatan mata yang dihadapi anak-anak adalah penglihatan kabur atau buram.

Ciri-cirinya biasanya anak-anak suka memicingkan matanya. Itu dia memicingkan mata untuk mencoba penglihatannya agar fokus agar apa yang dia lihat terlihat jelas. 

Nah, untuk itu ada beberapa hal yang perlu diperhatikan terkait kesehatan mata anak:

1. Pemeriksaan Mata Rutin

Orang tua sebaiknya membawa anak untuk pemeriksaan mata rutin, terutama jika ada keluhan atau tanda-tanda masalah penglihatan.

Pemeriksaan mata dapat membantu mendeteksi dini masalah penglihatan seperti rabun jauh, rabun dekat, atau kelainan mata lainnya.

2. Polusi Visual dan Kebiasaan Digital

Anak-anak sering terpapar pada perangkat digital seperti komputer, tablet, dan ponsel. Pastikan waktu penggunaan perangkat tersebut diatur dengan baik.

Baca Juga: Kenapa Mata Menjadi Sembab Setelah Menangis? #AkuBacaAkuTahu