Find Us On Social Media :

Selain Sayuran Hijau, Ini 8 Makanan Lain yang Mengandung Kalsium Tinggi

Keju merupakan salah satu makan yang menganu kalsium.

GridKids.id - Kids, susu dikenal sebagai minuman yang memiliki kandungan kalsium tinggi. 

Maka dari itu, susu sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi setiap harinya, demi menunjang kebutuhan kalsium tubuh.

Kalsium berperan penting bagi tubuh manusia, seperti menjaga kesehatan jantung, melancarkan aliran darah, serta menjaga fungsi otot dan saraf. 

Namun tahukah kamu? Selain susu, ada beberapa makanan yang juga kaya akan kalsium, yang sangat penting untuk kesehatan tulang dan gigi.

Makanan ini mungkin bisa menjadi alternatif bagi orang yang alergi susu atau intoleransi laktosa.

Nah, berikut beberapa contoh makanan yang mengandung kalsium, yang penting kamu ketahui:

1. Keju

Berbagai jenis keju, seperti cheddar, parmesan, dan mozzarella, mengandung kalsium.

2. Yogurt

Yogurt merupakan sumber kalsium yang baik, terutama jenis yogurt yang diperkaya dengan vitamin D.

3. Sayuran hijau

Sejumlah sayuran hijau seperti kale, brokoli, kubis, dan collard greens mengandung kalsium.

Baca Juga: 7 Manfaat Temulawak, Minuman Tradisional yang Berkhasiat bagi Kesehatan Tubuh

Namun, beberapa sayuran ini juga mengandung oksalat yang dapat mengurangi penyerapan kalsium, sehingga perlu dikonsumsi dengan variasi.

4. Ikan dan seafood

Ikan seperti salmon, sardine, dan tuna, terutama yang dimakan dengan tulang, dapat memberikan kontribusi kalsium.

Krustasea seperti udang dan kerang juga mengandung kalsium.

5. Tofu dan produk kedelai

Tofu dan produk kedelai lainnya, seperti susu kedelai, biasanya diperkaya dengan kalsium.

6. Kacang dan biji-bijian

Almond, biji chia, biji labu, dan kacang kenari adalah beberapa contoh makanan nabati yang mengandung kalsium.

7. Buah-buahan kering

Beberapa buah kering, seperti aprikot kering, juga mengandung kalsium.

8. Minuman yang diperkaya

Baca Juga: Apa Susu yang Jadi Minuman Sehat Punya Batas Konsumsi Harian?

Beberapa minuman, seperti jus jeruk diperkaya kalsium, dapat menjadi alternatif untuk orang yang tak dapat atau tak menyukai susu.

Nah, itulah sejumlah makanan yang mengandung kalsium tinggi selain susu.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.