Find Us On Social Media :

Hari Layang-Layang Internasional 2024: Makna, Jenis, dan Cara Merayakan

Setiap tanggal 14 Januari diperingati sebagai Hari Layang-Layang Internasional.

GridKids.id - Tahukah kamu? Setiap tanggal 14 Januari diperingati sebagai Hari Layang-Layang Internasional.

Selain di Indonesia, hampir di semua negara layang-layang dikenal sebagai makanan di udara.

Festival Layang-Layang Internasional 2024 diselenggarakan di Ahmedabad, Gujarat pada tanggal 8-14 Januari 2024.

Diketahui Festival Layang-Layang Internasional 2024 diikuti oleh 53 negara dengan total 126 layang-layang.

Maka dari itu diciptakannya hari khusus karena kepopuleran layang-layang ya, Kids.

Bersumber dari nasional.kompas.com, National Today menuliskan Hari layang-layang pertama kali berasal dari India dan mereka mengadakan festival layang-layang bernama Uttarayan.

Mulanya layang-layang merupakan hobi yang hanya dilakukan untuk keluarga kerajaan atau orang kaya.

Namun, seiring berjalannya waktu, layang-layang jadi bagian dari festival yang terbuka untuk semua orang tanpa memandang asal negaranya.

Nah, tujuan peringatan Hari Layang-Layang Internasinal adalah untuk memperingati peralihan dari musim dingin ke musim panas.

Perayaan ini ditandai dengan festival layang-layang yang diselenggarakan di berbagai negara.

Setiap negara membawa layang-layang khas mereka untuk dipamerkan, ya.

Baca Juga: Layang-Layang, Permainan Tradisional Warisan Nenek Moyang Indonesia #AkuBacaAkuTahu