Find Us On Social Media :

Macam-Macam Cara untuk Belajar Menghemat Listrik, IPAS Kelas 6 SD

Ada beberapa cara untuk menghemat penggunaan listrik.

GridKids.id - Kids, listrik adalah salah satu energi yang kita gunakan setiap hari.

Dengan listrik, kia bisa menggunakan berbagai macam perangkat elektronik di rumah.

Listrik sendiri bisa dihasilkan dari pemanfaatan sumber energi yang ada.

Itu artinya, penggunaan listrik membutuhkan sumber daya yang ada di alam ini.

Maka dari itu, kita harus bisa menghemat listrik demi kelangsungan lingkungan.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian melihat cara menghemat penggunaan listrik, ya.

Pada buku materi IPAS Kelas 6 SD juga membahas tentang penggunaan listrik.

Lantas, bagaimana caranya? Yuk, langsung saja kita simak satu per satu!

Belajar Menghemat Listrik

1. Matikan Peralatan yang Tidak Digunakan

Satu kebiasaan sederhana yang dapat menghemat listrik adalah mematikan peralatan elektronik dimatikan saat tak digunakan.

Baca Juga: Pengertian dan Macam-Macam Manfaat Energi Biogas, IPAS Kelas 6 SD

Matikan lampu, komputer, dan perangkat lain yang tidak sedang digunakan untuk mengurangi konsumsi daya yang enggak perlu.