GridKids.id - Kids, apakah Florida merupakan negara penghasil jeruk terbesar di Amerika Serikat?
Florida merupakan salah satu negara bagian dari Amerika Serikat yang bergabung pada tahun 1845.
Florida terletak di wilayah tenggara Amerika Serikat dan dikelilingi oleh Teluk Meksiko di barat, Samudra Atlantik di timur, dan negara bagian Georgia di utara.
Ibu kota Florida adalah Tallahassee, sedangkan Miami jadi kota terbesar di Florida, ya.
Florida memiliki populasi yang sangat besar dan beragam budaya. Penduduknya mencakup berbagai kelompok etnis dan imigran dari seluruh dunia.
Bahasa yang dominan adalah Inggris, tetapi di beberapa wilayah, Spanyol juga banyak digunakan, terutama di kawasan Miami.
Florida dikenal sebagai tujuan pariwisata utama dengan pantai-pantai indahnya, taman tema terkenal seperti Walt Disney World Resort di Orlando serta kawasan hiburan di Miami dan Tampa.
Everglades National Park, yang merupakan lahan basah terbesar di Amerika Serikat, terletak di Florida dan terkenal dengan keanekaragaman hayati dan ekosistemnya yang unik.
Sebagai negara bagian di wilayah yang rawan terhadap badai tropis, Florida bisa terpengaruh oleh siklon tropis dan badai hurikan.
Florida dikenal dengan sumber daya alamnya, termasuk pertanian yang subur, tambang fosfat yang melimpah, dan perikanan yang beragam.
Tak hanya itu saja, Florida juga dikenal dengan sumber daya alamnya termasuk pertanian yang subur, tambang fosfat yang melimpah, dan perikanan yang beragam.
Baca Juga: 15 Fakta Menarik Pulau Kreta, Pusat Peradaban Minoa Tertua di Eropa
Hutan dan daerah konservasi juga penting untuk memelihara keanekaragaman hayati dan ekosistem alami.
Yuk, kita cari tahu sama-sama apa saja fakta menarik Florida, Kids!
Fakta Menarik Florida
1. Nama Florida berasal dari frasa Spanyol untuk musim Paskah, yaitu Pascua Florida yang berarti pesta bunga.
2. Florida jadi satu-satunya negara dengan dua sungai dengan nama yang sama, yakni Withlacoochee di utara pusat Florida dan Withlacoochee lainnya di Florida tengah.
3. Terdapat stasiun ruang angkasa laut di Florida, yaitu sebuah laboratorium bawah air permanen sekitar 3,5 mil dari Pantai Florida.
4. Florida memiliki lebih dari 700 mata air alami yang tersebar di seluruh negara bagian sehingga cocok digunakan untuk berenang, bersantai menikmati pemandangan, dan scuba diving.
5. Florida merupakan negara penghasil jeruk terbesar di Amerika dan sebagian besar dibuat jus untuk teman sarapan.
6. Florida dikenal sebagai surganya pepohonan berbahaya di dunia, salah satunya pohon manchineel yang termasuk tumbuhan paling beracun di dunia.
7. Florida sering diguncang bencana badai yang berlangsung antara 1 Juni hingga 30 November.
Baca Juga: 13 Fakta Menarik Kepulauan Tanimbar, Pesona Wisata dari Indonesia Timur
8. Clearwater merupakan salah satu kota yang berada di Florida dan dikenal sebagai kota dengan serangan petir tertinggi di Amerika Serikat.
9. Florida adalah negara bagian Amerika Serikat yang enggak bisa lepas dari suasana pantai.
10. Berbentuk semenanjung dan beriklim subtropis, Florida dijuluki sebagai The Sunshine State.
11. Sebagian besar penduduk Florida adalah warga Kuba yang beremigrasi.
12. Memiliki 1.250 lapangan golf, Florida dikenal sebagai ibu kota golf dunia.
13. St. Augustine di Florida adalah kota tertua yang terus dihuni di Amerika Serikat yang didirikan pada tahun 1565 oleh penjelajah Spanyol.
14. Big Cypress National Preserve di Florida selatan adalah rumah bagi bunga teratai raksasa.
15. Everglades di Florida selatan merupakan lahan basah terbesar di Amerika Serikat dan rumah bagi berbagai spesies unik, seperti buaya, burung air, hingga panther Florida.
Nah, ternyata Florida adalah negara penghasil jeruk terbesar di Amerika Serikat ya, Kids.
Demikianlah informasi tentang fakta-fakta Florida. Apakah kamu tertarik berkunjung ke negara bagian Amerika ini?
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.