Find Us On Social Media :

15 Fakta Menarik Tana Toraja, Warisan Budaya Indonesia yang Tercatat dalam Tentative List UNESCO

Rumah adat Suku Toraja adalah tongkonan yang berupa rumah panggung dari kayu dan atapnya yang menyerupai tanduk kerbau.

GridKids.id - Kids, apakah kamu pernah berkunjung ke Tana Toraja?

Salah satu desa wisata di Indonesia yang menarik adalah Tana Toraja yang berada di Provinsi Sulawesi Selatan.

Tana Toraja dikenal dengan keindahan alam dan budayanya. Bahkan Tana Toraja berhasil menarik wisatawan domestik maupun mancanegara.

Menariknya, Tana Toraja termasuk kearifan lokal di Indonesia yang masih kuat. Ini dikarenakan Suku Toraja memiliki ciri khas yang unik.

Bersumber dari kebudayaan.kemdikbud.go.id, Tana Toraja baru dikenal sejak abad XVII, yaitu sejak daerah ini menjalin kekerabatan dengan daerah tetangga.

Nah, daerah tetangga yang dimaksud adalah kerajaan-kerajaan di daerah Bugis, yakni Bone, Luwu, dan Sindenreng.

Ada yang menyebutkan arti kata Toraja berasal dari bahasa Bugis, 'to' yang berarti orang dan 'riaja' adalah di atas atau bagian atas.

Menurut UU Republik Indonesia Nomor 28 Tahun 2008 tentang Pembentukan Kabupaten, Kabupaten Tana Toraja mengalami pemekaran.

Akibatnya kabupaten ini menjadi dua, yaitu Kabupaten Tana Toraja dengan ibu kota Makale dan Kabupaten Toraja Utara dengan ibu kota Rantepao.

Secara geografis, Tana Toraja dan Toraja Utara berada di sebelah utara Makasar dengan luas sekitar 3.205,77 kilometer persegi.

Tahukah kamu? Kain tenun Toraja memiliki kedudukan yang sangat tinggi dalam budaya masyarakat Toraja, lo.

Baca Juga: 15 Fakta Menarik Wae Rebo, Desa Tertinggi di Indonesia yang Selalu Diselimuti Kabut