Find Us On Social Media :

Mengenal Hak dan Kewajiban Manusia terhadap Tumbuhan dan Contohnya

Manusia memiliki hak dan kewajiban terhadap tumbuhan.

GridKids.id - Hak dan kewajiban tak dapat dipisahkan karena saling berkaitan satu sama lain.

Yap, salah satunya adalah hak dan kewajiban manusia terhadap tumbuhan, Kids.

Manusia sebagai makhluk hidup, mendapatkan apa yang menjadi haknya dan melakukan kewajiban terhadap tumbuhan.

Hak juga diartikan sebagai kepemilikan atau kepunyaan dalam KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia).

Sedangkan, kewajiban merupakan suatu hal yang harus atau wajib dilakukan oleh setiap individu.

Hak pada tumbuhan ini berarti adalah hak atau suatu hal yang didapatkan dari manusia setelah menjalankan kewajibannya.

Sementara itu, kewajiban pada tumbuhan adalah suatu hal yang wajib dilakukan manusia pada tumbuhan sebagai bentuk tanggung jawab.

Hak Manusia terhadap Tumbuhan

Manusia memiliki hak terhadap tumbuhan yang berarti bahwa manusia bisa memanfaatkan atau mendapatkan apa yang menjadi haknya saat memiliki tumbuhan.

Berikut adalah beberapa contoh hak manusia terhadap tumbuhan:

1. Hak memanfaatkan tumbuhan

Baca Juga: 20 Contoh Hak dan Kewajiban Siswa di Lingkungan Sekolah, Apa Saja?

Setelah menanamnya, manusia juga mempunyai hak untuk memanfaatkan tumbuhan.

Contohnya memanfaatkan kayu, memanfaatkan buah, memanfaatkan tumbuhan untuk memperoleh oksigen serta kesegaran udara, dan masih banyak lagi.

2. Hak menggunakan tumbuhan

Hak terhadap tumbuhan yang bisa didapat manusia adalah menggunakannya sebaik mungkin.

Manusia bebas menggunakan tumbuhan untuk memenuhi kebutuhannya.

Contohnya seperti, manusia yang menggunakan tumbuhan sebagai obat alami, diolah menjadi bahan makanan atau bahan industri, dan lainnya.

3. Hak menanam dan tumbuhan

Ada banyak jenis tumbuhan yang bisa ditanam di lingkungan sekitar manusia.

Tumbuhan itu ditanam agar di kemudian hari bisa dimanfaatkan.

Kewajiban Manusia terhadap Tumbuhan

Kewajiban terhadap tumbuhan berarti kita memberi apa yang menjadi hak tumbuhan.

Baca Juga: Hak dan Kewenangan VOC: Materi IPS Kelas 6 SD

Berikut adalah contoh kewajiban terhadap tumbuhan:

1. Kewajiban untuk merawatnya

Manusia memiliki kewajiban untuk selalu merawat tumbuhan yang ia miliki.

Seperti menyiram tanaman setiap hari, memberi pupuk, tak memetik tumbuhan sembarangan, dan menjaga keindahan tumbuhan.

2. Kewajiban untuk melestarikannya

Manusia juga memiliki kewajiban untuk melestarikan tumbuhan.

Contohnya seperti tak merusak tumbuhan dan lingkungan sekitarnya, serta melakukan penanaman tumbuhan kembali setelah menggunakannya.

3. Kewajiban untuk melindunginya

Manusia juga wajib melindungi tumbuhan di sekitarnya.

Misalnya, melindungi tumbuhan dari penggunaan secara berlebihan, tak melakukan perbuatan semena-mena terhadap tumbuhan, serta tak merusak tumbuhan.

Nah, itulah hak dan kewajiban manusia terhadap tumbuhan. 

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.