Find Us On Social Media :

Apa itu Literasi Visual dan Bagaimana Cara Penggunaanya dalam Pembelajaran?

(Ilustrasi) literasi visual adalah seseorang yang memiliki kemampuan memberi makna pada gambar.

GridKids.id - Kids, apa yang kamu ketahui tentang literasi?

Literasi juga bisa mencakup pemahaman terhadap teks tertulis, numerasi (kemampuan matematika), literasi digital, literasi ilmiah literasi visual hingga lainnya.

Nah, kali ini kita akan membahas tentang literasi visual.

Literasi Visual

Literasi visual adalah kemampuan seseorang untuk mengerti, menafsirkan, dan berkomunikasi dengan menggunakan bahasa visual.

Ini melibatkan pemahaman terhadap elemen-elemen visual seperti gambar, grafik, diagram, foto, ilustrasi, dan desain grafis.

Literasi visual juga mencakup kemampuan untuk mengenali pesan, makna, dan konteks yang disampaikan melalui elemen-elemen visual ini.

Kemampuan literasi visual penting dalam dunia modern yang sangat visual, terutama dalam era digital.

Orang yang memiliki literasi visual yang baik dapat lebih efektif dalam berkomunikasi, menganalisis informasi, dan membuat keputusan berdasarkan elemen-elemen visual.

Literasi visual juga berhubungan erat dengan keterampilan kritis, seperti kemampuan mengenali manipulasi gambar atau visualisasi data yang biasa digunakan dalam media dan informasi yang tersebar luas.

Penggunaan Literasi Visual bagi Pembelajaran

Baca Juga: Materi PPKN Kelas 8: Literasi Digital untuk Kemajuan Bangsa