Find Us On Social Media :

5 Mitos Perilaku Kucing yang Sering Disalahartikan Pemilik, Apa Saja?

Ada berbagai mitos tentang perilaku aneh kucing.

4. Kucing suka sendiri 

Salah satu anggapan lain adalah kucing yang suka menyendiri saat mereka berada di rumah.

Dilansir dari Vet Street, Perpisahan atau meninggalkan kucing sendirian di rumah bisa membuat mereka stres.

Hal ini bisa menyebabkan perilaku buruk seperti buang air kecil dan besar sembarangan, muntah, dan vokalisasi berlebihan.

Untuk membuat kucingmu senang, penting untuk membatasi waktu mereka sendiri dan memberi mereka stimulasi dan interaksi dalam bentuk permainan atau belaian.

5. Kucing mencakar karena mereka jahat

Kucing bisa mencakar karena berbagai alasan dan bukan karena mereka jahat, Kids.

Terkadang, mereka suka mencakar kamu untuk mengungkapkan rasa kesalnya.

Misalnya, jika mereka enggak dipegang atau dibelai dengan cara yang benar.

Beberapa kucing juga menggaruk saat bermain, terutama ketika diajak bermain mangsa.

Tak hanya itu, masalah medis yang mendasari seperti radang sendi yang menyebabkan kucing merasa tak nyaman dan membuatnya lebih mungkin menyerangmu.

Baca Juga: Kenapa Kucing Suka Menjilati Tubuhnya Sendiri? #AkuBacaAkuTahu

Nah, itu dia berbagai mitos terkait perilaku kucing yang penting diketahui pemilik.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.