GridKids. id - Setiap harinya kita disarankan untuk mencukupi kebutuhan cairan tubuh, salah satu caranya dengan minum air.
Tapi, tahukah kamu bahwa kebutuhan air tubuh bisa dicukupi dengan berbagai sumber air lain selain air putih?
Jika setiap harinya kebutuhan cairan tubuh bisa terpenuhi maka kamu enggak akan merasakan dehidrasi atau gangguan fungsi ginjal.
Kamu bisa memperoleh cairan yang diperlukan tubuh dari berbagai asupan lain seperti susu, buah kaya air, hingga kuah sup.
Dilansir dari laman kompas.com, berikut ini adalah beberapa asupan atau sumber air yang penting dikonsumsi tubuh setiap hari, di antaranya:
Sumber Air yang Baik Dikonsumsi Tubuh
1. Susu
Susu adalah salah satu minuman yang kaya vitamin dan mineral.
Dalam sehari, jika kamu mengonsumsi susu maka kamu enggak hanya akan memperoleh sumber air tapi juga kalsium dan kalori.
Lebih baik konsumsi susu tanpa tambahan gula supaya enggak menyebabkan lonjakan kadar gula darah.
2. Buah Kaya Kandungan Air
Baca Juga: Kaya Manfaat, Kenapa Kita Enggak Boleh Minum Susu Kedelai Berlebihan?
Konsumsi buah yang kaya kandungan air ternyata bisa bantu cukupi kebutuhan air tubuh, lo.
Beberapa buah kaya air, misalnya melon, semangka, juga pepaya yang cocok dikonsumsi apa adanya atau diolah jadi jus tanpa tambahan gula tambahan.
3. Kuah Sup
Sayuran yang dijadikan rebusan atau kukusan juga punya kandungan air hingga asupan serat, vitamin, juga mineral yang kaya senyawa antioksidan.
Beberapa jenis asupan kaya kuah sayuran, misalnya sop sayur, sayur asam, hingga capcay kuah, Kids.
Tak hanya bisa mencukupi kebutuhan air tubuhmu, kamu juga bisa memperoleh asupan serat juga berbagai vitamin yang bisa dukung kesehatanmu.
4. Air teh Encer
Air teh bisa jadi sumber air untuk tubuh asalkan bukan versi yang terlalu pekat, ya!
Air teh punya kandungan kafein yang bersifat diuretik atau memicu buang air kecil.
Jika dikonsumsi berlebihan kita malah jadi berisiko dehidrasi karena kehilangan lebih banyak cairan karena proses pembuangan zat sisa berupa urin.
Baca Juga: 3 Perbedaan Sup dan Stew, Sajian Berkuah yang Menghangatkan Tubuh
5. Air Alami
Kelapa hingga tebu adalah contoh tanaman penghasil air yang termasuk produk alami, lo.
Rasa manis pada jenis minuman alami ini termasuk sehat dan penuh nutrisi.
Tak hanya kaya air, air kelapa dan tebu juga mengandung senyawa antioksidan hingga beragam vitamin yang menyehatkan tubuh.
Nah, Kids, itulah tadi beberapa jenis sumber air yang baik untuk kesehatan tubuh selain air putih.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.