GridKids.id - Kali ini kita akan belajar tentang teks cerita sejarah yang meliputi pengertian, struktur, ciri, dan unsurnya.
Apa yang dimaksud dengan teks cerita sejarah?
Pengertian Teks Cerita Sejarah
Teks cerita sejarah ini memuat tentang peristiwa atau kejadian yang ada di masa lampau, Kids.
Selain itu, teks cerita sejarah juga disampaikan berdasarkan kronologi atau urutan peristiwanya.
Menurut Dina Fitria Handayani dalam buku Model-model Pembelajaran Bahasa Indonesia: Teori dan Aplikasi (2021), teks cerita sejarah adalah teks yang menceritakan peristiwa sejarah.
Peristiwa yang dimaksud adalah fakta atau kejadian di masa lampau yang dinilai memiliki nilai sejarah.
Struktur Teks Cerita Sejarah
1. Orientasi
Orientasi merupakan bagian pembuka dalam teks cerita yang berisikan tentang informasi peristiwa atau hal yang ingin diangkat.
Struktur tersebut berfungsi mengantarkan pembaca agar mengetahui sebuah peristiwa sejarah sebelum masuk ke inti.
Baca Juga: Teks Argumentasi: Pengerian, Ciri-Ciri dan Strukturnya