Find Us On Social Media :

Salah Satunya Menghilangkan Parasit, Ini 5 Alasan Buaya Sering Berjemur

(Ilustrasi) buaya sedang berjemur untuk menghangatkan tubuhnya.

GridKids.id - Buaya merupakan reptil yang termasuk dalam keluarga Crocodylidae.

Mereka adalah hewan karnivora yang hidup di perairan tawar seperti sungai, danau, rawa-rawa, dan muara.

Buaya dikenal dengan ciri-ciri fisiknya yang khas, termasuk tubuh yang besar, moncong yang panjang, gigi yang tajam, dan kulit yang bersisik.

Nah, buaya mempunyai kebiasaan suka berjemur, Kids. Bukan tanpa alasan mereka sering melakukan hal tersebut.

Sebab, ada beberapa manfaat yang dapat diperoleh dari aktivitas ini.

Berikut adalah beberapa alasan mengapa buaya suka berjemur:

1. Regulasi Suhu Tubuh

Berjemur membantu buaya untuk mengatur suhu tubuh mereka.

Sebagai hewan berdarah dingin (ektoterm), buaya sangat bergantung pada suhu lingkungan untuk mengatur suhu tubuh mereka.

Dengan berjemur di bawah sinar matahari, mereka dapat menghangatkan tubuh mereka, meningkatkan aktivitas metabolisme, dan meningkatkan fungsi fisik.

2. Meningkatkan Kemampuan Berburu

Baca Juga: Bagaimana Cara Buaya Berkomunikasi dan Memangsa?