Find Us On Social Media :

Bukan Virus Baru, Apa Itu Virus Nipah dan Bagaimana Cara Penularannya?

Virus Nipah merupakan penyakit zoonosis yang ditularkan oleh hewan seperti kelelawar buah dan babi.

Virus Nipah termasuk salah satu jenis virus yang bisa menyerang hewan dan manusia.

Virus Nipah merupakan penyakit zoonosis yang ditularkan oleh hewan seperti kelelawar buah dan babi.

Menurut World Health Organizations (WHO) dalam kompas.tv, virus tersebut berasal dari kelelawar buah yang ditularkan ke babi saat terjadi penebangan hutan secara besar-besaran sehingga menyebabkan populasi kelelawar berpindah mendekati area peternakan.

Perlu diketahui bahwa manusia bisa terinfeksi virus Nipah jika kontak langsung dengan hewan yang terinfeksi virus Nipah.

Media penularan ini termasuk zat ekskresi atau sekresi, seperti air liur, urin, darah atau sekresi pernapasan.

Tak hanya itu saja, manusia juga bisa tertular karena mengonsumsi daging mentah dari hewan yang terinfeksi atau produk makanan mentah yang telah terkontaminasi dengan cairan tubuh dari hewan terinfeksi virus Nipah.

Penularan virus Nipah juga bisa terjadi ketika melakukan kontak dengan orang yang terinfeksi, seperti droplet, urin, atau darah.

Umumnya penularan dari manusia ke manusia terjadi pada keluarga atau tenaga kesehatan yang merawat pasien terinfeksi.

Lalu, apa saja gejala yang muncul jika terinfeksi virus Nipah, Kids?

Secara umum seseorang yang terinfeksi virus Nipah akan mengalami demam, sakit kelapa, nyeri otot, muntah, dan nyeri tenggorokan.

Baca Juga: Harus Mulai Waspada, Ini Cara Mencegah Penularan Virus Nipah