Find Us On Social Media :

6 Efek Tidur dengan Rambut Basah yang Harus Dihindari, Apa Saja?

Tidur dengan rambut basah dapat memicu jamur.

GridKids.id - Tak jarang banyak yang masih melakukan tidur dengan rambut basah di malam hari.

Banyak disepelekan, ternyata tidur dengan keadaan rambut yang basah secara langsung dapat memicu penyakit serius.

Kondisi yang satu ini akan memicu infeksi pada jamur di kulit kepala hingga memicu timbulnya jerawat.

Lalu, apa saja efek tidur dengan rambut basah bagi kesehatan?

Efek tidur dengan rambut basah

1. Badan terasa dingin

Suhu panas di kepala jadi menurun saat terpapar dengan udara dingin dan bahkan bisa sampai 10 derajat Celcius atau lebih.

Kondisi inilah yang bisa menyebabkan kita merasa kedinginan dan membuat tidur jadi kurang nyenyak.

2. Memicu pertumbuhan jamur

Jamur Malassezia adalah jenis jamur yang ditemukan di folikel rambut dan bisa menyebabkan masalah kulit, seperti dermatitis seboroik.

Rambut yang terus dibiarkan basah dalam waktu yang lama akan meningkatkan risiko masalah kulit ini.

Baca Juga: Tak hanya Digunakan untuk Keramas, Ini 4 Manfaat Sampo untuk Membersihkan Rumah

3. Menyebabkan ketombe

Ketombe biasanya akan lebih mudah muncul saat berada di udara yang dingin dan lembap.

Rambut yang masih basah dapat menyebabkan suhu kepala menurun dan meningkatkan risiko munculnya ketombe dan membuatnya semakin parah.

Adanya sejumlah efek yang didapatkan saat tidur dengan rambut basah, kita sebaiknya mengeringkan rambut sebelum beranjak tidur.

kamu juga bisa mandi lebih awal sehingga memiliki waktu lebih banyak sebelum tidur untuk mengeringkan rambut.

4. Rambut tertarik

Rambut yang basah dapat tertarik atau meregang sepanjang 30 persen dari panjang awalnya, Kids.

Tetapi, tidur dengan rambut basah membuatnya jadi meregam melebihi batas yang dapat ditoleransi.

Kondisi inilah yang membuat rambut menjadi lebih tipis dan rentan untuk patah. 

5. Memicu jerawat

Folikel rambut yang tersumbat dengan minyak dapat memicu munculnya jerawat.

Baca Juga: Aman dan Efektif, Inilah 6 Bahan Alami yang Mampu Mengatasi Rambut Rontok

Rambut basah bisa menjadi sarang bagi bakteri untuk tubuh dan masuk ke dalam pori-pori dan menyebabkan jerawat.

Bantal yang basah karena produk perawatan rambut juga dapat membuat jerawat semakin parah.

6. Rambut mudah patah

Rambut rontok enggak hanya disebabkan oleh faktor genetik dan hormon saja.

Tidur dengan rambut rontok juga bisa merusak folikel rambut sehingga lebih rentan untuk mengalami kerontokan.

Nah, itu dia berbagai efek tidur dengan rambut basah yang dapat menyebabkan berbagai masalah pada rambut.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.