Find Us On Social Media :

6 Kelebihan Pasar Tradisional serta Perbedaannya dengan Pasar Modern

Menurut klasifikasinya, jenis-jenis pasar dibagi menjadi dua, yaitu pasar tradisional dan pasar modern.

Kelebihan pasar tradisional adalah produk yang dijual segar dan organik, Kids.

Kebanyakan pasar tradisional menyediakan makanan dan barang-barang lain yang lebih segar karena produk tersebut biasanya diambil langsung dari petani atau produsen lokal.

Pasar tradisional juga cenderung memiliki lebih banyak produk organik atau alami tanpa bahan kimia tambahan.

3. Terbuka dengan Budaya Lokal

Pasar tradisional biasanya menjadi tempat yang mencerminkan kehidupan dan budaya lokal.

Melalui pasar tradisional, kamu bisa merasakan keunikan budaya setempat, seperti makanan khas, pakaian tradisional, kerajinan tangan, dan ritual pasar yang unik.

4. Mendukung Ekonomi Lokal

Tahukah kamu? Kelebihan pasar tradisional adalah mendukung ekonomi lokal.

Baca Juga: Ilmu Ekonomi Kelas X SMA: 4 Jenis Pasar Berdasarkan Waktu dan Penjelasannya

Jika berbelanja di pasar tradisional, secara langsung kita mendukung perekonomian lokal, lo.

Pendapatan yang diperoleh pedagang umumnya digunakan untuk membeli barang dan layanan lokal lainnya sehingga berkontribusi pada siklus ekonomi lokal.

5. Harga dan Tawar-menawar

Salah satu ciri khas pasar tradisional yang menjadi kelebihannya adalah penjual menawarkan harga terbaik dan boleh dilakukan tawar-menawar.

Tawar-menawar adalah saling meminta pengurangan harga atau tuntutan dan sebagainya, Kids.

Tawar-menawar dilakukan pembeli dengan penjual untuk mendapatkan harga terbaik, ya.