Find Us On Social Media :

4 Manfaat Tidur Tanpa Bantal, Salah Satunya Mencegah Nyeri Punggung

Tidur tanpa bantal ternyata mendatangkan manfaat bagi kesehatan.

Enggak menggunakan bantal akan memungkinkan tubuh untuk menemukan posisi optimal untuk istirahat. 

Ketika kamu menggunakan bantal yang enggak memberikan dukungan yang tepat, tubuh harus mengimbangi dengan menarik leher atau otot punggung.

Ketika otot leher dan punggung mengalami regangan berlebihan untuk jangka waktu yang lama, rasa sakitnya akan menjadi semakin kronis.

2. Menguntungkan Leher dan Punggung 

Tidur tanpa bantal akan membuatmu beristirahat dalam posisi alami tanpa rasa sakit, Kids.

Menggunakan bantal dapat menyaring otot-otot leher, bahkan menurunkan aliran darah ke kepala. 

Jika kepalamu miring ke bawah saat di atas bantal, maka enggak memberikan dukungan yang cukup untuk kepala, sehingga aliran udara melalui sistem pernapasan akan berkurang secara signifikan. 

Kondisi inilah yang menyebabkan kamu terbangun dalam kondisi kepala pusing. 

Di sisi lain, menggunakan dua bantal yang ditumpuk akan merusak posisi tulang belakang dan menyebabkan rasa sakit di punggung.

3. Menghindari Nyeri Punggung 

Tidur tanpa bantal merupakan obat terbaik untuk mencegah dan mengobati sakit punggung. 

Baca Juga: Apa yang Terjadi pada Otak Jika Kita Sering Kurang Tidur Setiap Hari?