Find Us On Social Media :

Pankreas dan Hati, Pengertian dan Fungsi Penting bagi Tubuh Manusia

Hati dan pankreas adalah bagian penting dalam tubuh manusia.

GridKids.id - Kids, pankreas dan hati adalah dua organ penting di dalam tubuh.

Meski letak mereka tersembunyi, pankreas dan hati memainkan peran penting dalam menjaga tubuh kita, lo.

Pankreas membantu dalam proses pencernaan dan mengatur kadar gula darah kita.

sedangkan hati berperan dalam produksi zat penting, membersihkan darah, menyimpan cadangan energi.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian mengenal dua organ penting ini, ya.

Yuk, langsung saja kita simak informasi menarik tentang pankreas dan hati!

Pentingnya Pankreas dan Hati bagi Tubuh Manusia

1. Pankreas

Pankreas adalah organ kecil berbentuk seperti pir yang terletak di perut kita. Pankreas memiliki dua fungsi utama yang sangat penting.

Pertama, pankreas menghasilkan enzim pencernaan. Enzim-enzim ini membantu mencerna makanan yang kita makan.

Baca Juga: Apakah Manusia Bisa Menggerakkan Telinga? Ini Penjelasannya

Yang kedua, pankreas berperan dalam mengatur gula darah kita.

Pankreas menghasilkan hormon insulin, yang membantu mengontrol kadar gula darah.

Ketika kita makan makanan yang mengandung karbohidrat, pankreas akan melepaskan insulin ke dalam darah.

Insulin membantu membawa gula dari darah ke dalam sel-sel tubuh, sehingga tubuh kita dapat menggunakan gula sebagai sumber energi.

Jadi, pankreas adalah pahlawan di dalam tubuh kita yang membantu dalam proses pencernaan dan menjaga kadar gula darah yang seimbang.

2. Hati

Hati adalah organ terbesar di dalam tubuh kita dan terletak di sebelah kanan rongga perut.

Hati memiliki banyak fungsi penting yang membuatnya menjadi organ yang sangat luar biasa.

Hati kita menghasilkan protein yang membantu menjaga kadar cairan dalam darah.

Selain itu, hati juga menghasilkan empedu yang membantu pencernaan lemak.

Kedua, hati membantu membersihkan darah dari zat-zat berbahaya.

Baca Juga: Disebabkan Berbagai Hal, Ini 5 Penyakit yang Sering Menyerang Kesehatan Pencernaan

Ketika kita makan makanan atau minum minuman, hati akan memprosesnya dan menghilangkan zat-zat berbahaya.

Ini membantu menjaga tubuh kita tetap sehat dan berfungsi dengan baik.

Ketiga, hati menyimpan cadangan energi dengan memecahkan glikogen menjadi glukosa dan melepaskannya ke dalam darah.

Itulah beberapa penjelasan tentanng fungsi penting pankreas dan hati bagi tubuh manusia ya, Kids.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.