GridKids.id - Kids, bagi kamu yang menggemari kuliner Jepang pasti sudah enggak asing lagi dengan miso.
Miso adalah fermentasi kacang kedelai yang dimanfaatkan sebagai base atau bumbu dasar dalam berbagai olahan kuliner khas Jepang.
Salah satu olahan kuliner miso yang akrab bagi para pecinta makanan Jepang adalah sup miso.
Sup miso atau misoshiru adalah salah satu makanan pokok yang hampir selalu tersedia ketika waktu bersantap orang Jepang, lo, Kids.
Dilansir dari laman japanesestation.com, miso merupakan bumbu tradisional Jepang yang dibuat dengan cara memfermentasi kacang kedelai dengan garam dan koji.
Koji adalah sebutan untuk jamur Aspergillus oryzae, Kids.
Enggak jarang juga miso juga diolah bersama dengan beras, rumput laut, juga jelai.
Olahan fermentasi itu nantinya dipergunakan sebagai saus atau pasta yang bisa dipakai mengolah asinan sayuran, membumbui ikan, daging, hingga jadi campuran kaldu sup miso yang terkenal.
Tahukah kamu dari mana asalnya miso yang identik dengan kuliner khas Jepang ini?
Yuk, simak sama-sama uraian penjelasan lebih lengkapnya di bawah ini, Kids.
Sejarah Miso, Pasta Fermentasi Khas Jepang
Baca Juga: Banyak Dikonsumsi di Jepang, Inilah 4 Manfaat Kesehatan Miso untuk Kesehatan