Find Us On Social Media :

Anak-Anak Bisa Punya Empati Tinggi Sejak Dini, Apa Saja Tandanya? #AkuBacaAkuTahu

Rasa empati ternyata bisa dimiliki anak-anak sejak dini. Apa saja tanda-tandanya?

GridKids.id - Kids, tahukah kamu bahwa rasa empati tinggi pada diri anak-anak bisa dideteksi sejak dini?

Dilansir dari tesaurus. kemdikbud.go.id, empati adalah keadaan mental yang membuat seseorang merasa atau mengidentifikasi dirinya dalam keadaan perasaan atau pikiran yang sama dengan orang atau kelompok lain.

Empati juga bisa dilihat sebagai kemampuan alami seseorang untuk memahami kondisi emosional orang lain.

Empati juga mendorong seseorang untuk memahami dan menempatkan diri di posisi orang lain, Kids.

Nah, empati adalah sebuah sikap atau perilaku yang baiknya sudah ditanamkan pada diri anak sejak dini.

Pasalnya sisi empati adalah hal yang baik untuk dipupuk supaya menjadi bagian dari kepribadian anak-anak selama bertumbuh menjadi orang dewasa, nih.

Ketika seorang anak bisa menunjukkan sikap empati maka seorang anak akan lebih mudah menempatkan diri di tengah masyarakat nantinya.

Dilansir dari laman sehatq.com, ada beberapa ciri-ciri anak-anak yang memiliki empati sejak dini, apa sajakah itu?

Tanda Anak Memiliki Empati Tinggi Sejak Dini

1. Peka dan Sensitif dengan Sekitarnya

Seorang anak yang punya empati tinggi biasanya akan menunjukkan kepekaan dan rasa sensitifnya pada sekitarnya.

Baca Juga: Apa yang Membuat Senyum Bisa Menular Ke Orang Lain? Ini Jawabannya