Find Us On Social Media :

Mengenal Carang Gesing, Kue Pisang Kukus Tradisional khas Yogyakarta

Carang gesing adalah kue tradisional yang biasa dijajakan di pasar tradisional di pagi hari.

GridKids.id - Hai, Kids, kembali lagi bersama GridKids untuk membahas tentang kuliner tradisional yaitu carang gesing.

Carang gesing adalah salah satu kuliner yang mudah ditemukan di berbagai kota-kota di Jawa.

Carang gesing adalah salah satu jajanan tradisional yang biasanya dijajakan di pasar tradisional pagi hari.

Carang gesing terbuat dari pisang dan santan yang dikemas dalam daun pisang sebelum dikukus.

Carang gesing disebut sebagai jajanan tradisional yang berasal dari Daerah Istimewa Yogyakarta.

Dilansir dari kompas.com, panganan tradisional yang diolah dari campuran pisang, roti tawar, telur, juga gula.

Carang gesing adalah kue tradisional yang bisa dibuat dengan cara yang sangat mudah, lo.

Bahan-bahan untuk membuatnya juga mudah ditemukan di pasar, supermarket, atau toko bahan-bahan roti.

Nah, kali ini GridKids akan mengajakmu melihat bahan-bahan dan proses pembuatan carang gesing, kue kukus tradisional yang terbuat dari pisang.

Yuk, simak sama-sama resep dan proses pembuatan carang gesing ini, Kids. 

Resep Carang Gesing

Waktu pembuatan: 30 menit

Baca Juga: Kuliner Garang Asem, Olahan Ayam Tradisional yang Dulunya Jadi Santapan Bangsawan

Per saji: 8 porsi

Bahan-Bahan

10 buah pisang raja, diiris-iris cukup tebal sekitar 1,5 cm

3 buah mata nangka, yang diiris memanjang

400 ml santan, bisa diperoleh dari 1/4 butir kelapa

100 gram gula merah sisir

4 butir telur, kocok merata

1/2 sendok teh garam

3 lembar daun pandan, potong-potong seukuran 3 cm

8 lembar daun pisang yang sudah dibersihkan sebagai pembungkus

Cara Membuat

Baca Juga: 10 Jenis Jajanan Pasar Indonesia yang Populer, dari Apem hingga Kroket

1. Aduk santan dan gula merah sampai larut dan merata, setelah sudah menyatu, saring.

2. Tambah dengan telur dan garam, aduk-aduk merata, masukkan buah pisang juga nangka, aduk lagi.

3. Ambil daun pisang, letakkan sepotong daun pandan. Sedok campuran pisang yang sudah dimasak.

Bungkus menjadi tum, rekatkan dengan potongan lidi.

4. Kukus selama 30 menit di atas api yang kecil sampai matang sebelum diangkat dan disajikan.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.