Find Us On Social Media :

7 Cara Alami Mengobati Sariawan pada Anak, Tak Hanya Kumur Air Garam

Sariawan biasanya dialami oleh kebanyakan orang, termasuk anak-anak. Bagaimana cara alami untuk mengobatinya?

GridKids.id - Sariawan atau seriawan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah penyakit pada gusi, bibir bagian dalam, langit-langit mulut, atau lidah (tampak memerah atau putih melepuh).

Sariawan adalah salah satu penyakit yang umum dialami kebanyakan orang, termasuk anak-anak.

Sariawan sering sekali disepelekan dan dianggap bisa sembuh sendiri.

Padahal pada beberapa orang sariawan juga bisa mengganggu aktivitas makan atau minum orang yang mengalaminya.

Pada beberapa orang, sariawan yang enggak diatasi dengan tepat bisa menimbulkan rasa nyeri yang mengganggu.

Dilansir dari laman klikdokter.com, ada beberapa cara yang bisa dicoba untuk mengobati sariawan pada anak-anak. Apa saja, ya?

Cara Mengobati Sariawan pada Anak-Anak

1. Kumur Air Garam

Kumur menggunakan air garam hangat bisa membantu membunuh bakteri jahat dalam mulut.

Garam bisa membantu memecahkan dinding sel bakteri jahat di rongga mulut yang sedang sariawan.

2. Kumur dengan Obat Kumur

Baca Juga: 5 Makanan yang Bisa Membantu Mengatasi Sariawan, Salah Satunya Madu