Find Us On Social Media :

Benarkah Minum Kopi Dapat Menurunkan Berat Badan?

Minum kopi empat jam sebelum makan dapat menurunkan asupan energi yang berpotensi menyebabkan penurunan berat badan

GridKids.id - Kopi memilki banyak manfaat, salah satunya untuk kesehatan jantung.

Tahukah kamu? Minum kopi juga ternyata bisa menurun berat badan asalkan diminum dengan cara yang tepat. 

Meski begitu kopi bukanlah solusi yang cepat untuk menurunkan berat badan, namun beberapa penelitian menunjukkan bahwa kopi dapat menjadi tambahan yang sehat untuk diet.

Lalu, bagaimana cara menurunkan berat badan dengan kopi?

1. Tak diminum untuk memulai hari

Enggak masalah jika kopi sebagai menu sarapan, namun sebaiknya meminum kopi setelah menyantap makanan atau sarapan terlebih dahulu.

Jika langsung minum kopi tanpa sarapan, justru kamu jadi makan berlebihan.

2. Minum kopi di waktu yang tepat

Disarankan untuk enggak minum kopi 6-7 jam jelang waktu tidur demi menjaga kualitas tidur dan hormon tubuh.Saat kamu kurang tidur, rasa lapar meningkat, terutama terhadap makanan tinggi kalori. Konsumsi kalori berlebih akan menaikkan berat badan.

3. Pendamping makanan saat minum kopi juga penting

Baca Juga: Mana yang Sehat untuk Tubuh, Teh atau Kopi? Simak Penjelasannya

Terkadang, manfaat kopi dipengaruhi teman minum alias kudapannya.