Find Us On Social Media :

Mikrometer Sekrup: Pengertian, Fungsi, dan Bagiannya, IPA Kelas 10 SMA

Mikrometer sekrup adalah salah satu alat ukur dengan tingkat akurasi yang tinggi. Apa saja fungsinya?

GridKids.id - Kids, pada artikel Belajar dari Rumah sebelumnya kamu sudah diajak mengenal jangka sorong beserta jenis dan fungsinya.

Pada artikel BDR kali ini kamu akan diajak melihat alat pengukur lainnya yaitu mikrometer sekrup.

Umumnya mikrometer adalah alat ukur yang melakukan fungsi yang hampir sama dengan jangka sorong yaitu untuk mengukur panjang suatu benda.

Tapi, jika dibandingkan tingkat ketelitiannya, mikrometer sekrup punya tingkat ketelitian 10 kali lebih akurat daripada jangka sorong.

Mikrometer sekrup merupakan alat yang dipergunakan untuk mengukur benda kecil/tipis atau benda yang berbentuk lempengan dengan ketelitian yang cukup tinggi.

Akurasi mikrometer sekrup ini yaitu 0,01 mm, alat ini mencakup sekrup terkalibrasi yang dipergunakan secara luas dan akurat untuk mengukur komponen.

Alat pengukur ini menjadi salah satu alat pengukur yang dipergunakan setiap hari oleh tukang reparasi kulkas dan pompa air untuk mengukur diameter kawat tembaga yang nantinya akan digunakan untuk mengganti gulungan kawat yang rusak.

Mikrometer sekrup pertama kali ditemukan oleh William Gascoigne pada abad ke-17 sebagai pengembangan dari skala vernier.

Awalnya teleskop ini digunakan untuk mengukur jarak sudut antara bintang dan ukuran relatif benda langit.

Dokumentasi pertama pengembangan dari mikrometer sekrup yang bisa kita ketahui adalah jangka sorong oleh Jean Laurent Palmer dari Paris pada 1848.

Mikrometer sekrup memiliki beberapa jenis mulai dari manual, digital, luar, dalam, dan kedalaman.

Baca Juga: Apa Itu Anemometer? Ini Pengertian dan Fungsinya Bagi Kehidupan Manusia