Find Us On Social Media :

IPA Kelas 10: Ciri-Ciri Bakteri, Struktur hingga Cara Reproduksi

akteri berasal dari bahasa Yunani 'bacterion' yang artinya batang kecil. Ukuran dan bentuk bakteri sangat kecil dan sulit dilihat tanpa alat mikroskop

Sitoplasma merupakan cairan sel yang mengandung nutrisi sel.

Sitoplasma juga merupakan tempat organel berada dan merupakan tempat terjadinya proses metabolisme sel.

Jadi kalau kamu nyariin organelnya bakteri, ada di bagian sitoplasma ini, ya!

Ribosom

Ribosom merupakan salah satu organel yang enggak memiliki membran.

Ribosom memiliki fungsi sebagai tempat terjadinya translasi RNA dan sintesis atau pembuatan protein.

Kromosom

Kromosom merupakan tempat materi genetik berupa DNA sirkuler yang membentuk nukleoid dan berperan sebagai pembawa sifat.

Flagel

Flagel merupakan organel yang bentuknya seperti cambuk. Flagel memiliki fungsi sebagai alat gerak.

Baca Juga: Mengundang Penyakit, Begini Cara Mengusir Lalat yang Terbang di Sekitar Meja

Jadi, bakteri bergerak bukan menggunakan kaki seperti manusia atau hewan ya, tapi menggunakan flagel.