Find Us On Social Media :

10 Dampak Mobilitas Penduduk Era Orde Baru bagi Wilayah Perkotaan

Mobilitas penduduk era orde baru terjadi secara masif karena program pemerintah untuk mendukung pembangunan negara.

GridKids.id - Pada era orde baru di bawah Presiden Soeharto mobilitas penduduk menjadi salah satu faktor penting yang mendukung pembangunan nasional.

Penduduk menjadi salah satu sasaran pembangunan orde baru sekaligus menjadi salah satu pelaku yang berperan dalam pembangunan.

Interaksi atau proses timbal balik yang saling memengaruhi ini enggak hanya terjadi antara manusia dan lingkungannya, tapi juga terjadi antara sesama manusia atau penduduk.

Interaksi yang terjadi antar penduduk ini enggak terbatas di satu wilayah saja, tapi juga terjadi antar wilayah desa dan kota atau lingkungan yang lebih luas.

Hubungan atau interaksi sosial ini menyebabkan munculnya gejala baru yang berdampak pada aspek ekonomi, sosial, hingga budaya.

Gejala yang terjadi ini bisa membawa dampak positif atau dampak negatifnya bagi desa dan kota.

Pada masa orde baru terjadi migrasi atau perpindahan penduduk yang dilakukan dari satu daerah ke daerah lainnya.

Salah satu migrasi yang paling banyak terjadi pada era pemerintahan orde baru adalah urbanisasi.

Urbanisasi adalah proses perpindahan penduduk dari wilayah desa ke kota yang kala itu membawa pengaruh baik untuk wilayah perkotaan.

Lalu, apa sajakah dampak dari urbanisasi era orde baru bagi lingkungan perkotaan?

Yuk, simak uraian poin-poin lengkapnya di bawah ini, Kids.

Baca Juga: Materi SMP Kelas VII: Pengertian Urbanisasi, Faktor-Faktor Pendukung, dan Dampaknya