Find Us On Social Media :

Kenapa Kita Ingin Minuman Manis saat Cuaca Panas? #AkuBacaAkuTahu

Saat cuaca panas, minuman manis menjadi pilihan untuk pelepas dahaga.

GridKids.id - Saat cuaca sedang panas, banyak dari kita menginginkan minuman manis dan segar.

Hmm..apakah kamu juga melakukan hal yang sama, Kids?

Sebenarnya, minum air putih yang cukup juga bisa mengobati rasa haus kita di siang hari, lo.

Pada sebuah studi pada kebiasaan orang di Meksiko, salah satu bukti bahwa orang akan minum minuman manis saat cuaca panas.

Mereka lebih menyukai minuman manis apalagi dikonsumsi saat cuaca panas yang meningkat.

Hasil penelitian pun menunjukkan konsumsi soda dan jus pada orang Meksiko meningkat sebesar 20 persen dalam berapa minggu ketika suhu harian di atas 32 derajat Celcius.

Lalu, mengapa kita sangat ingin minum minuman manis saat cuaca panas?

Praktisi diet di Cancer Council SA, Karissa Deutrom menjelakan bahwa semua manusia memiliki preferensi bawaan untuk rasa manis di cuaca panas.

Hal ini disebabkan karena tubuh menggunakan gula atau glukosa untuk energi.

Dalam cuaca yang sangat panas, kamu bisa merasa sangat lesu dan sangat membutuhkan energi.

Inilah sebabnya mengapa orang akan memilih minuman manis walau secara fisiologis tak ada alasan kita harus minum minuman manis.

Baca Juga: Sederet Buah untuk Cegah Dihidrasi, Cocok untuk Melawan Cuaca Panas