Find Us On Social Media :

Sering Diolah Jadi Kolak, Ketahui 6 Khasiat Makan Labu Waluh bagi Kesehatan Tubuh

Salah satu buah yang bisa dijadikan kolak selain pisang adalah labu waluh.

GridKids.id - Salah satu buah yang bisa dijadikan kolak selain pisang adalah labu waluh.

Kolak labu waluh memiliki rasa lezat, manis, dan gurih sehingga cocok dikonsumsi sebagai menu buka puasa.

Tak hanya dijadikan kolak, labu waluh juga bisa disantap dengan cara direbus, lo.

Bahkan ada juga yang mengolah labu waluh dijadikan bubur.

Meski sering dikonsumsi, tak banyak orang yang tahu jika buah kuning ini bisa mendatangkan khasiat bagi tubuh.

Labu waluh mengandung berbagai nutrisi, seperti kalori, lemak, protein, serat, karbohidrat, zat besi, tembaga, mangan, dan kalium.

Nah, jika rutin mengonsumsi labu waluh dalam batas wajar ternyata bisa mendatangkan khasiat bagi kesehatan tubuh.

Berikut ini merupakan beberapa khasiat makan labu waluh bagi kesehatan tubuh, apa saja?

1. Menyehatkan Mata

Beta-karoten adalah pigmen yang ditemukan dalam buah-buahan atau sayuran berwarna dominan merah-jingga.

Labu waluh mengandung tinggi beta karoten. Tubuh mengubah antioksidan tersebut menjadi vitamin A.

Baca Juga: Tinggi Serat, Ketahui 5 Khasiat Mengonsumsi Labu Kuning Kukus Secara Rutin