Find Us On Social Media :

Mengenal Benda Langit, Mulai dari Planet, Satelit, hingga Nebula

Mengenal benda-benda langit di angkasa.

GridKids.id - Kids, ada berbagai macam benda langit yang bisa kita pelajari.

Benda langit sendiri merupakan semua bentuk fisik benda yang berada di alam semesta.

Beberapa contoh dari benda langit tersebut adalah planet hingga bintang-bintang di langit.

Nah, kali ini GridKids akan mengajak kalian mengenal benda langit di angkasa.

Yuk, langsung saja kita simak beberapa benda langit di angkasa!

Benda-benda Langit

Seperti yang telah disebutkan di atas, ada berbagai bentuk benda langit di angkasa.

Berikut ini adalah beberapa contoh benda langit:

1. Planet

Planet merupakan salah satu bagian dari tata surya.

Bumi sendiri merupakan salah satu bentuk planet yang memiliki kehidupan di dalamnya.

Baca Juga: 5 Kawah Raksasa yang Terbentuk oleh Meteor, Ada yang Terbentuk 2 Milyar Tahun Lalu

2. Satelit

Satelit adalah benda langit yang mengorbit pada benda langit lainnya.

Satelit sendiri dibedakan menjadi dua jenis yaitu alami dan buatan.

Satelit alami contohnya adalah bulan, sedangkan buatan adalah satelit yang dibuat oleh manusia.

3. Asteroid

Asteroid merupakan benda langit yang pergerakannya tak beraturan.

Benda langit ini tersusun atas partikel debu dan es.

4. Meteoroid

Meteoroid adalah serpihan asteroid yang berada di jalur orbit bumi dan disebut dengan meteor.

Saat meteor ini jatuh ke permukaan bumi, maka disebut dengan meteoroid.

5. Bintang

Baca Juga: Kenapa Penamaan Benda Langit Selalu Diawali dengan NGC, M, dan IC?

Bintang adalah benda langit yang memancarkan cahaya karena reaksi fusi yang dimilikinya.

Beberapa bintang yang terkenal adalah Sirius, Canopus, Alfa dan Sentauri.

6. Nebula

Nebula merupakan gas seperti awan tipis yang terjadi karena ledakan suatu bintang.

7. Galaksi

Galaksi adalah sebuah sistem tata surya yang kita tempati saat ini yaitu galaksi bima sakti.

Dalam sebuah galaksi terdiri dari bintang, gas, debu serta materi gelap.

Di alam semesta, ada galaksi-galaksi lain yang memiliki sistem tata suryanya sendiri.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indo