GridKids.id - Saat puasa, bau mulut adalah salah satu masalah yang sering muncul.
Hal ini bisa membuat kita enggak percaya diri untuk berbicara.
Nah, tahukah kamu apa penyebab bau mulut saat puasa dan bagaimana cara mengatasinya?
Saat berpuasa, produksi air liur dalam mulut berkurang. Hal ini mengakibatkan enggak ada asupan cairan yang masuk ke dalam tubuh selama puasa.
Padahal, air liur adalah cairan pembersih alami untuk melindungi mulut. Air liur juga berfungsi sebagai penghalang bakteri dan virus masuk melalui mulut.
Akibat kondisi ini, rongga mulut kering dan jadi tempat berkembangnya bakteri dalam lidah, gigi, dan mulut.
Nah, hal inilah yang menyebabkan bau mulut jadi enggak sedap.
Penyebab bau mulut juga bisa terjadi karena masalah kesehatan gigi dan mulut dan masalah pencernaan.
Sisa-sisa makanan yang menumpuk di permukaan lidah, gusi, dan di antara gigi bisa jadi tempat berkumpulnya bakteri untuk berkembang biak.
Selain itu, meski enggak ada asupan makanan dan minuman, cairan pencernaan dalam tubuh akan tetap keluar.
Nah, ini memicu munculnya kimia yang berbau enggak sedap pad lapisan perut. Bau ini pun keluar bersamaan dengan napas.
Baca Juga: 5 Menu Sahur untuk Mencegah Bau Mulut Saat Puasa, Apa Saja?
Nah, inilah beberapa cara mengatasi bau mulut saat puasa yang bisa dilakukan, yaitu:
1. Sikat gigi dengan teratur
Tips ini merupakan hal dasar untuk cara mengatasi bau mulut saat puasa, Kids.
Kamu harus menggosok gigi secara rutin saat sebelum tidur dan setelah makan ketika sahur.
Sikat gigi adalah cara yang paling efektif. Alasannya, hal ini dapat berguna untuk menghilangkan plak, mencegah sariawan, dan mengusir bakteri.
2. Membersihkan lidah
Saat kamu sikat gigi, jangan lupa pula untuk membersihkan lidah.
Ketika lidah enggak dibersihkan, kotoran pada gigi akan berpindah ke atas lidah kamu, nih.
Maka dari itu, untuk membuat kotoran pergi seutuhnya, kamu juga harus memperhatikan kebersihan lidah.
3. Rutin menggunakan obat kumur
Obat kumur berfungsi untuk menyegarkan nafas dan mulut.
Baca Juga: Tak Hanya Bikin Lemas, Ini 6 Akibat Melewatkan Sahur bagi Kesehatan
Nah, obat kumur dapat mencegah tumbuhnya bakteri yang berada dan berkembang di dalam mulut.
Rutin menggunakan obat kumur dapat mencegah timbulnya plak hitam dan karang gigi serta bisa mengusir bakteri.
4. Mengonsumsi makanan sehat
Hal ini enggak kalah penting, Kids. Kamu harus memperhatikan asupan makanan saat sahur dan berbuka puasa.
Makanlah makanan sehat yang tentunya sangat dibutuhkan tubuh saat menjalankan ibadah puasa.
Cara pengolahan makanan juga harus diperhatikan agar lebih higienis. Jangan lupa pula untuk rutin mengonsumsi sayur dan buah saat sahur dan berbuka.
5. Menghindari makanan pemicu bau mulut
Mengatasi bau mulut saat puasa bisa dengan menghindari makanan tinggi gula dan garam.
Selain itu, hindari makanan yang tak memicu bau seperti bawang bombay, bawang putih, dan makanan pedas.
Menurut ahli, makanan pedas bisa memicu asam lambung naik dan memicu bau mulut.
Nah, itulah beberapa cara mengatasi bau mulut saat puasa yang bisa dilakukan.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.