GridKids.id - Kids, rangkaian pertandingan semifinal All England 2023 telah usai digelar, Sabtu (18/3/2023).
Hasilnya, dua wakil Indonesia telah memastikan diri maju ke final.
Adapun dua wakil tersebut adalah Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Ya, kedua wakil dari nomor ganda putra itu membuat all Indonesian final di partai pamungkas.
Ahsan/Hendra dan Alfian/Ardianto maju ke final setelah berhasil menang di partai semifinal.
Ahsan/Hendra maju ke final setelah menumbangkan wakil dari China, Liang Wei Keng/Wang Chang.
Mereka menang dengan skor 21-15, 19-21, dan 29-27.
Sementara Fajar/Rian menghadapi wakil China lainnya, yakni He Ji Ting/Zhou Hao Dong.
Ganda putra terbaik di dunia itu menang dengan skor 21-19 dan 21-17.
Dua kemenangan itulah yang kemudian mewujudkan all Indonesian final.
Di nomor pasangan lain, wakil Indonesia harus gagal melaju ke babak final.
Baca Juga: Tersisa 8 Wakil Indonesia, Ini Jadwal dan Link Streaming Perempat Final All England 2023
Adapun satu wakil Indonesia yang lolos tersebut adalah ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.
Rehan/Lisa takluk dari ganda campuran ranking 1 dunia, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.
Kekalahan itu membuat mereka terhenti di babak semifinal.
Hasil Wakil Indonesia di semifinal All England 2023
Ganda Campuran
• Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (1/China) vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia): 21-17, 13-21, 21-13
Ganda Putra
• Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3/Indonesia) vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China): 21-15, 19-21, 29-27
• Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (1/Indonesia) vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong (China): 21-19, 21-17
Itulah hasil babak semifinal wakil Indonesia di All England 2023.
Baca Juga: Hasil All England Open 2023: Anthony Ginting Masuk ke Perempat Final
Untuk babak final All England 2023 akan digelar pada Minggu (19/3/2023).
Ada dua wakil Indonesia yang akan tampil di partai pamungkas All England 2023.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.