Find Us On Social Media :

Belajar Bahasa Belanda: Kata Benda Tunggal dan Jamak dan Contohnya

Artikel belajar bahasa Belanda kali ini akan mengajakmu belajar tentang kata benda tunggal dan jamak dalam bahasa Belanda.

GridKids.id - Halo, Kids, Leuk je weer te zien (Halo, senang bertemu denganmu lagi)

Kali ini kamu kembali akan belajar bersama dengan materi Bahasa Belanda bersama dengan GridKids.

Sebelumnya kamu sudah diajak belajar bersama tentang kata sandang dan kata penunjuk dalam bahasa Belanda.

Kali ini kamu akan diajak belajar tentang kata benda tunggal dan jamak (Enkelvoud En Meervoud) dalam bahasa Belanda.

Dalam buku Percakapan & Tata Bahasa Belanda karya Herpinus Simanjuntak (2013), kamu akan diajari cara membentuk kata-kata benda ini. Bagaimana caranya, ya?

Enkelvoud En Meervoud (Tunggal dan Jamak)

Cara membentuk kata benda jamak:

a. Beraturan (regelmatig)

1. Dengan menambah en ke dalam bentuk tunggal

- hand - handen (anjing-anjing)

- tuin - tuinen (kebun-kebun)

Baca Juga: Belajar Bahasa Belanda: Ungkapan-ungkapan Lazim dan Terjemahannya

2. Dengan menambah en dan huruf mati yang terakhir digandakan

- kam - kammen (sisir-sisir)

- net - netten (jaring-jaring)

3. Dengan menambah en sesudah mengurangi satu huruf hidup

- hool = hal - holen (lobang-lobang)

- spook - spoken (hantu-hantu)

- straat - straten (jalan-jalan)

4. Dengan menambah en sesudah mengganti huruf terakhir s dengan z

- huis - huizen (rumah-rumah)

- glas - glazen (gelas-gelas)

5. Dengan menambah en sesudah huruf terakhir s diganti z dan satu huruf hidup dihilangkan

Baca Juga: Belajar Bahasa Belanda: Bijvoorbeeld (Contoh) Kata Ganti dan Terjemahannya

- doos - dozen (kotak-kotak)

- wees - wezen (anak-anak piatu)

6. Dengan menambah en sesudah mengganti f menjadi v dan jika ada dua huruf hidup yang sama, maka satu huruf dihilangkan.

- dief - dieven (pencuri-pencuri)

- slaaf - slaven (budak-budak)

7. Dengan menambah s pada kata benda yang berakhiran -er, el, en, em dan juga akhiran pengecil (diminutif)

- hamer - hamers (palu-palu)

- beitel - beitels (pahat-pahat)

- winkel - winkels (toko-toko)

- keuken - keukens (dapur-dapur)

- bezem - bezems (sapu-sapu)

Baca Juga: Belajar Bahasa Belanda: Kosa Kata tentang Kantor Pos dan Contoh Percakapan

- raampje - raampjes (jendela-jendela kecil)

8. Dengan menambah - eren

- kind - kinderen (anak-anak)

- blad - bladeren (daun-daun)

- rad - raderen (roda-roda)

b. Tak beraturan (onregelmatig)

- schip - schepen (kapal-kapal)

- stad - steden (kota-kota)

- Kata yang selalu berbentuk tunggal:

liefde (cinta kasih), hat (benci), vrees (rasa takut).

- Kata yang selalu berbentu jamak:

inkomsten (penghasilan), hersenen (otak)

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.