Find Us On Social Media :

5 Bahaya Hujan Asam bagi Tumbuhan dan Cara Mencegah Kerusakannya

(ilustrasi) Hujan asam merupakan salah satu jenis hujan yang bisa merugikan kehidupan makhluk hidup.

GridKids.id - Kids, apa yang kamu ketahui tentang hujan asam? Apa saja bahaya hujan asam bagi tumbuhan?

Hujan asam merupakan salah satu jenis hujan yang bisa merugikan kehidupan makhluk hidup.

Melansir dari kompas.com, hujan asam adalah hujan yang airnya bersifat asam karena kandungan karbon dioksida, sulfur dioksida, dan nitrogen oksida.

Nah, diketahui kandungan tersebut mengakibatkan air hujan memiliki pH rendah dan bersifat asam.

Normalnya air hujan memiliki pH sekitar 5,6, sedangkan pada air hujan asam yaitu 4,2 sampai 4,4.

Penyebab hujan asam yang paling sering terjadi ialah pembakaran bakan bakar fosil, seperti kendaraan bermotor atau pembakaran di pusat pembangkit listrik.

Diketahui proses terjadinya hujan asam saat sulfur dioksida dan nitrogen oksida menyebar di atmosfer setelah diangkut oleh angin atau arus udara.

Kandungan sulfur dan nitrogen oksida bisa bereaksi dengan oksigen, bahan kimia, dan air untuk membentuk asam sulfat dan nitrat, Kids.

Unsur-unsur tersebut kemudian bercampur dengan air dan bahan lainnya sebelum jatuh ke permukaan bumi, ya.

Yuk, kita cari tahu sama-sama apa saja bahaya hujan asam bagi tumbuhan!

Bahaya Hujan Asam bagi Tumbuhan

Baca Juga: 4 Dampak Buruk Hujan Asam bagi Kehidupan Makhluk Hidup, Apa Saja?

Bersumber dari kompas.com, di bawah ini merupakan bahaya hujan asam bagi tumbuhan, antara lain:

1. Merusak Tanaman

Bahaya hujan asam bagi tumbuhan adalah mampu merusak tanaman, lo.

Ini dikarenakan terdapat kandungan asam yang bersifat korosif pada hujam asam. Hal inilah yang bisa mengikis lapisan luar dan lilin pada tumbuhan.

Maka dari itu, hujan asam bisa menyebabkan tanaman rusak ya, Kids.

2. Tumbuhan Terancam Mati

Tumbuhan terancam mati akibat pengikisan jaringan epidermis, Kids.

Jika jaringan epidermis terkikis maka bisa mengakibatkan tumbuhan lebih mudah mengalami kekeringan.

Kandungan asam dari hujan asam bisa menyebabkan lingkungan dan tanah kekurangan mineral, kalsium, dan magnesium.

Air asam yang menyentuh tumbuhan bisa mengikis jaringan epidermis yaitu bagian kloroplas daun yang mengurangi kemampuan untuk berfotosintesis.

Baca Juga: Mengenal Hujan Asam yang Memiliki Dampak Berbahaya Bagi Kelangsungan Makhluk Hidup

3. Menghilangkan Nutrisi pada Daun

Melansir dari U.S. Gological Survey dalam kompas.com, hujan asam mampu menghilangkan nutrisi dari daun pohon dan tumbuhan sehingga daun berubah warna menjadi cokelat bahwa mati.

Daun berubah menjadi cokelat dikarenakan tumbuhan kehilangan kloroplasnya, ya. Selain itu, hal ini juga bisa mengganggu proses fotosintesis.

4. Menghilangkan Nutrisi dan Mineral pada Tanah

Tahukah kamu? Bahaya hujan asam bagi tumbuhan adalah menghilangkan nutrisi dan mineral pada tumbuhan.

Tanah akan mengandung endapan asam akibat hujan asam. Tanah yang ditumbuhi tumbuhan enggak akan subur karena kandungan nutrisi (unsur hara) dan mineral yang diperlukan oleh tumbuhan hilang, Kids.

Melansir dari National Geographic dalam kompas.com, hujan asam menimbulkan pohon dan tanaman menjadi kurang sehat, lebih rentan terhadap suhu dingin, serangga, dan penyakit, juga menghambat kemampuan pohon bereproduksi.

5. Melepaskan Aluminum dalam Tanah

Aluminium yang masuk ke dalam tanah akan merusak tanaman yang tumbuh di atasnya, Kids.

Ini dikarenakan aluminium bisa menghambat pembelahan dan pemanjangan sel akar.

Maka dari itu, tumbuhan yang hidup di tanah yang mengandung aluminium memiliki akar yang kerdil.

Baca Juga: Hujan Abu: Pengertian, Proses Terjadinya, dan Dampak bagi Lingkungan

Lalu, bagaimana cara mencegah kerusakan akibat hujan asam?

1. mengurangi penggunaan kendaraan bermotor

2. menerapkan 3R, yaitu reuse, reduce, dan recycle

3. mengurangi penggunaan energi listrik

4. memperbanyak ruang terbuka hijau

5. mengurangi penggunaan pestisida pada tanaman

Nah, demikianlah informasi tentang bahaya hujan asam bagi tumbuhan dan cara mengatasi kerusakannya.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.