Find Us On Social Media :

Penyebab Lempeng Bumi Bisa Bergerak, Materi IPA Kelas 8 SMP

Pergerakan lempeng Bumi yang terjadi selama jutaan tahun menyebabkan pembentukan Benua.

Tapi, kekuatan utama dibalik semua gaya tarikan ini sebenarnya adalah gaya gravitasi itu sendiri.

Gravitasi ini merupakan penyebab utama yang membuat lempeng jadi bisa bergerak secara konstan.

Begitu lempeng saling bertemu, maka lempeng samudera akan menyusup (tenggelam) di bawah lempeng-lempeng lain.

Lempeng samudera ini akan terus menyusup lebih dalam hingga ke batas mantel yang disebut dalam proses subduksi.

Sisa lempeng tektonik yang lainnya akan terseret bersama litosfer samudera, sehingga akan menyebabkan lempeng bergerak.

Arus konveksi sebenarnya adalah kekuatan pendorong lain yang ada di bawah lempeng tektonik, yang kekuatannya bergantung dengan bagian-bagian atau materi tertentu yang ada di dalam mantel Bumi.

Bagian-bagian itu yang akan menciptakan panas dan menggerakkan batuan padat menuju ke kerak Bumi, sedangkan batuan yang lebih dingin akan bergerak masuk ke inti Bumi.

Batuan panas yang bergerak ke permukaan terkadang bisa menyebabkan kerak Bumi melemah, sehingga menghasilkan keretakan pada kerak dan cekungan samudera baru.

Pertanyaan:
Apa saja faktor penyebab faktor pergerakan lempeng Bumi?
Petunjuk, cek lagi page 2.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.