GridKids.id - Kids, Indonesia menjadi salah satu negara yang kaya akan keragaman kulinernya.
Makanan dengan cita rasa pedas pun menjadi salah satu primadona di kalangan masyarakat.
Nah, kali ini GridKids akan menyajikan daftar 25 makanan khas Indonesia yang identik dengan rasa pedas.
Yuk, langsung saja kita simak daftar makanan Indonesia yang identik dengan rasa pedas.
25 Makanan Pedas Khas Indonesia
1. Ayam Betutu - Merupakan masakan khas Bali yang terkenal dengan rasa pedasnya.
2. Ayam Taliwang - Makanan khas Lombok yang juga identik dengan bumbu pedas dan sambal.
3. Ayam Penyet - Ayam goreng yang ditumbuk bersama sambal dam disajikan bersama sayur lalapan.
4. Ayam Geprek - Ayam goreng krispi yang juga ditumbuk bersama sambal atau cabai.
5. Rica-Rica Ayam - Masakan khas Manado yang sangat terkenal dengan rasa pedasnya.
6. Balado - Bumbu pedas dari campuran rempah yang dicampur bersama ayam maupun telur.
Baca Juga: 5 Makanan Khas Indonesia yang Mendunia, Mulai Rendang hingga Soto