Find Us On Social Media :

Cukup dengan Bahan Alami, Ini 6 Cara Mengobati Panas Dalam di Rumah

Biasanya panas dalam bikin tenggorokan enggak nyaman, bahkan bisa mengganggu pola makan.

GridKids.id - Tahukah kamu? Panas dalam bisa diobati dengan mengonsumsi bahan alami, lo.

Biasanya panas dalam bikin tenggorokan enggak nyaman, bahkan bisa mengganggu pola makan.

Panas dalam bukanlah suatu penyakit melainkan kumpulan gejala yang ditandai dengan bibir pecah-pecah, sariawan, sakit tenggorokan, hingga asam lambung, Kids.

Diketahui panas dalam juga bisa disebabkan oleh pola tidur yang berantakan serta makanan dan minuman tertentu.

Meski kondisi ini enggak perlu dikhawatirkan, kamu bisa mengobati panas dalam dengan bahan alami di rumah, ya.

Bahan alami berikut ini bisa membantu mengobati panas dalam dengan mengurangi gejalanya, ya.

Berikut ini merupakan cara mengobati panas dalam dengan bahan alami, antara lain:

1. Cincau

Cincau atau grass jelly merupakan olahan dari tanaman rambat dari famili siwar-siwaran (Menispermae).

Cincau sering dijadikan campuran dalam es cincau atau es cendol ya, Kids.

Makanan ini mengandung sumber vitamin dan mineral yang memenuhi kebutuhan kalori harian, lo.

Baca Juga: Bisa Makin Parah, Ini 6 Asupan yang Wajib Dihindari saat Panas Dalam