Find Us On Social Media :

4 Cara Mengatasi Tangan Kering karena Sering Cuci Tangan agar Tetap Lembut

Cara mengatasi tangan kering.

GridKids.id - Kids, meskipun virus corona sudah mereda di dunia, namun kita tetap harus menjaga kebersihan tubuh kita.

Salah satunya dengan tetap rajin mencuci tangan.

Agar terbebas dari kuman dan virus, pastikan mencuci tangan dengan menggunakan sabun, ya.

Dengan begitu kuman dan virus enggak akan masuk ke dalam tubuh kita.

Namun, salah satu masalah yang kerap dialami sebagian orang ketika sering mencuci tangan yaitu tangan menjadi kering dan iritasi.

Tangan kering dan iritasi sering kali membuat gatal dan mengganggu.

Biasanya bagian tangan yang jadi kering adalah punggung tangan dan sela jari.

Ini karena kulit pada bagian tersebut lebih tipis daripada area kulit di telapak tangan.

Selain kering, efek yang parah bahkan bisa sampai membuat tangan kita mengelupas, pecah-pecah, timbul ruam atau luka.

Lalu, sebaiknya apa yang harus kita lakukan saat mengalaminya?

Bagaimana pula langkah pencegahannya? Kita cari tahu bersama, yuk!

Baca Juga: Cara dan Tips Mencuci Boneka yang Kotor agar Bebas Bakteri dan Kuman