Find Us On Social Media :

Organisasi Indische Partij: Latar Belakang hingga Penolakannya

Tokoh pendiri Indische Partij salah satu Organisasi Pergerakan Nasional.

GridKids.id - Kids, pada pembahasan kali ini kita akan membahas tentang Indische Partij yang merupakan Organisasi Pergerakan Nasional.

Tahukah kamu, ternyata Indische Partij atau Partai Hindia menjadi partai politik pertama yang ada di Hindia Belanda, lo.

Partai politik ini bahkan sudah berdiri sejak 25 Desember 1912 yang didirikan oleh tiga tokoh bersejarah.

Tiga tokoh bersejarah ini disebut sebagai Tiga Serangkai, yaitu E.F.E Douwes Dekker, Tjipto Mangoenkoesoemo, dan Suwardi Suryaningrat. 

Mereka kemudian membentuk partai politik ini karena menginginkan adanya kerja sama antara orang Indo dengan orang Indonesia asli atau bumiputera.

Latar Belakang Terbentuknya Indische Partij

Awal mulanya Indische Partij terbentuk karena gagasan utama dari E.F.E Douwes Dekker. 

Bernama asli Danudirja Setiabudi, ia merupakan pejuang kemerdekaan dan Pahlawan Nasional Indonesia. 

Walau keturunan Belanda, ia juga merupakan seorang pelopor nasionalisme di Indonesia di Indonesia pada awal ke-20.

Douwes Dekker bukanlah keturunan asli Indonesia, sehingga ia pun beberapa kali mengalami diskriminasi dari orang Belanda murni.

Salah satunya yaitu orang Indo (Hindia Belanda) enggak dapat menduduki posisi kunci pemerintah karena tingkat pendidikannya. 

Baca Juga: Organisasi Budi Utomo: Awal Berdiri dan Tujuannya bagi Indonesia