Find Us On Social Media :

7 Taman Hiburan Tertua di Dunia, Salah Satunya Berlokasi di Jepang

Taman hiburan adalah salah satu destinasi wisata yang disukai segala usia. Kali ini GridKids akan mengajakmu melihat daftar taman hiburan tertua di dunia. Apa saja, ya?

GridKids.id - Kids, siapa di antara kamu yang suka berkunjung ke taman hiburan ketika sudah masuk musim liburan?

Taman hiburan biasanya berisikan berbagai wahana permainan yang bisa diakses oleh pengunjung, memacu adrenalin tapi dengan keamanan yang sudah teruji.

Banyak orang yang menjadikan taman hiburan sebagai destinasi wisata karena bisa jadi tempat menyenangkan untuk menikmati rekreasi bersama orang-orang terdekat dan terkasihnya.

Dilansir dari laman happyplayindonesia.com, berikut ini adalah daftar taman hiburan tertua yang ada di dunia dan masih bisa dikunjungi sampai saat ini. Di mana sajakah itu?

Taman Hiburan Tertua di Dunia

1. Central Pier, Blackpool, Inggris

Taman hiburan ini pertama kali dibuka untuk umum pada 1800-an dan kini sudah berusia sekitar 222 tahun.

Taman ini menjadi taman bermain tertua di dunia dengan salah satu atraksi unggulannya adalah dermaga yang memiliki banyak wahana dan atraksi untuk anak-anak sampai orang dewasa.

Ketika berkendara melewati Central Pier ini pengunjung akan disuguhi pemandangan Laut Irlandia dan seluruh pemandangan Fylde Coast yang indah.

2.Cedar Point, Ohio, Amerika Serikat

Taman hiburan ini awalnya merupakan pantai pemandian umum yang dibangun sejak 1870 lalu dikembangkan dan dilakukan perubahan tiap tahunnya.

Baca Juga: 4 Taman Hiburan Paling Unik di Dunia, dari yang Berada di Bawah Tanah sampai Khusus untuk Tikus