Find Us On Social Media :

Bisa Berbahaya, Begini Pertolongan Pertama saat Anak Menelan Benda Asing

Ketika anak-anak tanpa sengaja menelan benda asing, bagaimana pertolongan pertama yang tepat untuk penangananya?

GridKids.id - Kids, pada artikel pertolongan pertama sebelumnya kamu sudah diajak mencari tahu langkah pertolongan pertama ketika ada yang tersedak.

Nah, pada artikel kali ini kamu akan diajak melihat langkah pertolongan pertama yang bisa dilakukan ketika ada anak-anak yang menelan benda asing.

Anak-anak kecil yang masih dalam proses pertumbuhan akan sering memasukkan benda ke dalam mulutnya sendiri.

Hal inilah yang membuat seorang anak riskan menelan benda asing yang bisa membahayakan karena bisa menyangkut di saluran pencernaannya.

Benda asing yang enggak sengaja tertelan oleh anak-anak biasanya akan tersangkut di kerongkongan karena saluran cerna yang satu ini memang berbentuk seperti tabung yang lunak dan kecil dan menyempit di beberapa titik.

Kasus anak-anak yang tanpa sengaja menelan benda asing biasanya ketika anak-anak masih berusia antara 6 bulan- 3 tahun akibat rasa ingin tahu anak-anak yang masih sangat tinggi.

Beberapa benda asing yang bisa sangat berisiko jika sampai tertelan anak-anak misalnya baterai kancing, benda tajam, atau magnet.

Lalu, apa yang harus dilakukan jika ada anak yang enggak sengaja menelan benda asing? Yuk, simak uraiannya di bawah ini, Kids.

Pertolongan Pertama Ketika Anak Tak Sengeja Menelan Benda Asing

Ketika anak menelan benda asing berupa benda tajam atau benda yang berukuran cukup besar, anak harus dibawa segera ke UGD (Unit Gawat Darurat).

Benda-benda berukuran 1 inci atau lebih besar dari itu bisa tersangkut jika tertelan tanpa sengaja, akibatnya bisa menghalangi pernapasan anak.

Baca Juga: 5 Pertolongan Pertama Ketika Tersedak, Salah Satunya Manuver Heimlich