GridKids.id - Pada pembahasan materi IPAS (Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial) bab VIII kelas 5 SD, kita akan belajar tentang bumi.
Di dalam materinya terdapat pertanyaan, mengapa sampah plastik bisa membuat lingkungan menjadi rusak?
Untuk menjawab pertanyaannya, kamu harus membaca isi materinya seperti berikut ini!
Seperti yang kita tahu bahwa sampah sangat sulit diatasi apalagi sampah plastik.
Sampah plastik termasuk ke dalam golongan sampah yang sangat sulit terurai, Kids.
Sampah plastik ini ada berbagai macam jenis tergantung dari bahan yang digunakan.
Plastik pun biasa dimanfaatkan manusia sebagai wadah untuk pembungkus makanan maupun minuman.
Tetapi, penggunaan plastik yang terus menerus ini juga perlu dibatasi karena dapat mencemari lingkungan.
Lantas, kenapa sampah plastik ini membuat lingkungan rusak?
Berikut penjelasannya!
Sampah plastik bisa saja membuat lingkungan rusak karena beberapa hal.
Baca Juga: 5 Jenis Sampah yang Dihasilkan oleh Kegiatan Manusia, Materi IPAS Kelas 5 SD
Hal-hal yang Membuat Sampah Plastik Merusak Lingkungan
1. Menambah Volume Sampah
Sampah plastik yang tak dapat terurai hanya akan membuat sampah bertambah besar setiap hari.
Hal ini mengakibatkan lingkungan akan dipenuhi sampah plastik yang dapat membahayakan ekosistem.
Apalagi untuk memproduksi wadah plastik kita tentunya butuh banyak minyak mentah.
Untuk itu, penggunaan plastik harus dikurangi dan gantilah dengan wadah yang ramah lingkungan.
2. Butuh Waktu yang Lama untuk Terurai
Untuk terurai, sampah plastik butuh waktu yang sangat lama sehingga memengaruhi komponen lingkungan.
Selain itu, dapat membahayakan kesehatan manusia, hewan, dan tumbuhan lewat mikroplastik yang masuk ke dalam tubuh.
Hal ini mengakibatkan mikroplastik menumpuk di semua organisme berdasarkan rantai makanannya.
Baca Juga: Sampah Luar Angkasa Semakin Banyak, Perusahaan Ini Ciptakan Robot Pembersih
3. Pencemaran Udara
Sampah plastik enggak hanya merusak lingkungan tanah dan perairan, namun juga mencemari udara.
Hal ini karena, banyak yang membakar sampah plastik dan justru menghasilkan asap yang membahayakan kesehatan pernapasan manusia.
Lingkungan pun jadi enggak bersih dan sesak akibat asap pembakaran sampah plastik.
4. Plastik Terbuat dari Minyak Mentah
Plastik yang banyak digunakan adalah terbuat dari minyak mentah.
Untuk itu, plastik dapat memicu polusi karena tak dapat terurai secara alami.
Banyak ditemukan kasus kalau hewan di laut tak sengaja memakan sampah plastik atau terjerat sampah plastik.
Hal itu artinya, sampah plastik sudah merusak ekosistem serta membahayakan kehidupan makhluk hidup lain.
Jadi, itu dia beberapa hal yang membuat sampah plastik dapat mencemari atau merusak lingkungan.
Pertanyaan: Kenapa sampah plastik dapat membahayakan ekosistem? |
Petunjuk: Cek di halaman 2 |
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.