Find Us On Social Media :

7 Cara Mengatasi Perut Kembung yang Bisa Dilakukan Sendiri di Rumah

Perut kembung umum terjadi pada siapa saja. Bagaimana cara mengatasinya?

Tahukah kamu terlalu sering minum minuman bersoda bisa menyebabkan penumpukan gas di lambung dan usus?

Minuman bersoda memiliki kandungan gas karbon dioksida di dalamnya yang bisa memicu munculnya gelembung dalam saluran pencernaan sehingga bisa menyebabkan perut kembung.

Tak hanya itu, kandungan pemanis buatan dalam minuman bersoda kemasan juga bisa memicu perut makin enggak nyaman.

6. Konsumsi Teh Herbal

Keluhan perut kembung bisa diatasi dengan konsumsi minuman herbal seperti teh.

Beberapa jenis teh yang baik untuk mengurangi kembung misalnya kandungan teh peppermint, chamomile, juga rempah-rempah seperti ketumbar, adas manis, dan kunyit.

7. Sesuaikan Asupan Makanan

Jika kamu termasuk yang sering mengalami perut kembung, kamu perlu memastikan untuk mengurangi konsumsi makanan-makanan yang bisa memicu kondisi ini.

Beberapa makanan yang bisa memicu perut kembung misalnya makanan berlemak, biji-bijian utuh, kacang-kacangan, susu, produk olahan susu, dan bahan makanan tinggi serat lainnya.

Konsumsi makanan di atas tetap diperbolehkan tapi baiknya dikonsumsi bertahap bukannya dalam porsi besar atau sekaligus, ya.

Itulah tujuh cara mengatasi perut kembung yang bisa dicoba sendiri di rumah. 

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.