GridKids.id - Papua Barat Daya resmi menjadi provinsi baru serta ke-38 di Indonesia.
Melansir dari kompas.com, Provinsi Papua Barat Daya disahkan secara resmi pada Kamis (17/11).
Provinsi Papua Barat Daya merupakan hasil pemekaran provinsi Papua, Kids.
Nah, provinsi Papua Barat Daya terletak di ujung barat laut kawasan Semenjung Doberai atau Semenanjung Kepala Burung.
Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu batas-batas wilaya Papua Barat Daya serta nama kota dan kapubatennya, ya.
Diketahui, sebelumnya Indonesia telah mengesahkan daerah otonom baru di Papua, yaitu Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Pegunungan.
Provinsi Papua Barat Daya berkedudukan di Kota Sorong.
Diketahui Kota Sorong dikenal dengan penghasil migas yang menjadikannya sebagai salah satu kota termaju di Papua.
Untuk mengetahui batas-batas wilayah Provinsi Papua Barat Daya, simak informasi berikut ini, ya.
Batas Wilayah serta Nama Kota dan Kabupaten Papua Barat Daya
Di bawah ini merupakan batas-batas wilayah Provinsi Papua Barat Daya, yaitu:
1. Batas sebelah utara: Samudra Pasifik
Baca Juga: 3 Provinsi Baru Papua serta Ibu Kota dan Cakupan Wilayahnya
2. Batas sebelah selatan: Laut Seram dan Teluk Berau
3. Batas sebelah barat: Laut Halmahera dan Laut Seram
4. Batas sebelah timur: Kabupaten Manokwati, Kabupaten Pegunungan Arfak, dan Kabupaten Teluk Bintuni di Provinsi Papua Barat
Di Provinsi Papua Barat Daya banyak ditemukan ekosistem seperti hutan hujan tropis dan pegunungan yang masih asri.
Selain itu, provinsi ini juga mencakup sebagian wilayah adat Domberai yang terdiri dari suku seperti, Suku Meybrat, Suku Moi, dan Suku Tehit.
Di bawah ini merupakan nama kota dan kabupaten yang terdapat di Provinsi Papua Barat Daya, antara lain:
1. Kota Sorong
2. Kabupaten Sorong
3. Kabupaten Sorong Selatan
Baca Juga: Bertambah 3 Provinsi, Ini Daerah yang Disahkan DPR Jadi Provinsi Baru di Indonesia
4. Kabupaten Raja Ampat
5. Kabupaten Tambrauw
6. Kabupaten Mamberamo
Itulah informasi tentang batas wilayah Provinsi Papua Barat Daya serta nama kota dan kabupatennya ya, Kids.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.